Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Remaja yang Tenggelam di Sungai Saddang Toraja Akhirnya Ditemukan

Kompas.com - 01/07/2024, 16:34 WIB
Amran Amir,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

TANA TORAJA, KOMPAS.com - Tim SAR gabungan berhasil menemukan remaja bernama  Ariel Arta (15) yang hilang dan tenggelam di sungai Saddang, Kabupaten Tana Toraja, Provinsi Sulawesi Selatan saat berenang pada Jumat (28/6/2024) lalu. 

Komandan Unit Siaga Basarnas Toraja, Maickel Marth Femy mengatakan, korban tenggelam di Sungai Saddan ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa pada Senin (1/7/2024) pagi. 

Baca juga: Pencarian Remaja Tenggelam di Toraja Terkendala Aliran Deras Sungai, Tim SAR Lanjutkan Operasi Hari Ini

“Korban Ariel Arta ditemukan pada pagi tadi, sekitar 3 kilometer dari titik awal diketahui tenggelamnya korban. Penemuan korban tersebut berlangsung pada hari keempat pencarian,” kata Maickel saat dikonfirmasi, Senin (1/7/2024). 

Setelah ditemukan, tim SAR gabungan berjibaku mengevakuasi korban ke rumah sakit. 

“Tim SAR gabungan saat mengevakuasi korban melewati sungai yang berbatu dan arus deras, lalu jenazah kita naikkan ke mobil dan membawa ke rumah sakit lakipadada,” ucap Maickel. 

Menurut Maickel, selama empat hari pencarian ada beberapa kendala yang dihadapi di lapangan oleh tim SAR gabungan yang menyulitkan proses pencarian. 

"Cuaca yang kurang bersahabat, derasnya arus, serta banyaknya bebatuan di sepanjang aliran sungai, merupakan kendala bagi tim SAR gabungan selama proses pencarian," ujar Maickel.  

Atas penemuan korban, Maickel berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantu sehingga proses pencarian di hari keempat dapat berjalan dengan baik. 

“Adapun tim sar gabungan yang terlibat yaitu Unit Siaga Basarnas Toraja, Polres Tana Toraja, KPA Anak Rimba Toraja, SAR UNM, SAR Unhas, SAR Lakipadada, Tunas Muda Sangalla', BPBD Tana Toraja, Personil Koramil Makale, dan warga sekitar,” tutur Maickel. 

Baca juga: Kapal Tenggelam di Tapteng Diduga Kelebihan Muatan, Nakhoda dan ABK Ditahan

Sebelumnya diberitakan seorang remaja yang diketahui bernama Aril (15) dilaporkan tenggelam dan hilang saat berenang bersama teman-temannya di Sungai Saddang, Desa Bera, Kecamatan Makale, Kabupaten Toraja, Jumat (28/6/2024) sore.  

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Makassar, Muhammad Arif Anwar mengatakan, pihaknya menerima informasi adanya warga yang tenggelam dan hilang.  

“Kami segera menerjunkan tim rescue Unit Siaga SAR Toraja untuk melakukan pencarian,” kata Arif saat dikonfirmasi, Jumat (28/6/2024) sore.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Usai Dihantam Longsor dan Banjir, Jalanan di Kota Gorontalo Kembali Normal

Usai Dihantam Longsor dan Banjir, Jalanan di Kota Gorontalo Kembali Normal

Makassar
Tanggul Sungai Lamasi Luwu Jebol, Kades: 6 titik Terancam Menyusul

Tanggul Sungai Lamasi Luwu Jebol, Kades: 6 titik Terancam Menyusul

Makassar
Tanggul Sungai Lamasi Luwu Jebol, Puluhan Rumah Terendam

Tanggul Sungai Lamasi Luwu Jebol, Puluhan Rumah Terendam

Makassar
Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Pamukkulu di Kabupaten Takalar

Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Pamukkulu di Kabupaten Takalar

Makassar
Tiga Pemuda di Sulsel Ditangkap Terkait Judi 'Online', Ada yang Jadi Bandar 'Chip'

Tiga Pemuda di Sulsel Ditangkap Terkait Judi "Online", Ada yang Jadi Bandar "Chip"

Makassar
Patahuddin-Muh Dhevy Bijak Pawindu Nyatakan Berpasangan pada Pilkada Luwu

Patahuddin-Muh Dhevy Bijak Pawindu Nyatakan Berpasangan pada Pilkada Luwu

Makassar
180 Situs Judi 'Online' Kerap Diakses Masyarakat Sulsel, Server dari Luar Negeri

180 Situs Judi "Online" Kerap Diakses Masyarakat Sulsel, Server dari Luar Negeri

Makassar
Rumah Mewah di Makassar Terbakar, Satu Tewas, Dua Luka-luka

Rumah Mewah di Makassar Terbakar, Satu Tewas, Dua Luka-luka

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Jumat 5 Juli 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Jumat 5 Juli 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Diduga Korupsi Pembangunan Gedung SSCH, Kejari Makassar Tetapkan 2 Tersangka

Diduga Korupsi Pembangunan Gedung SSCH, Kejari Makassar Tetapkan 2 Tersangka

Makassar
Hari Ini, Kemenag Sulsel Panggil Pihak Travel Haji yang Bawa 42 Jemaah Asal Barru

Hari Ini, Kemenag Sulsel Panggil Pihak Travel Haji yang Bawa 42 Jemaah Asal Barru

Makassar
Kasus Kekerasan Seksual Dipicu Media Sosial di Kabupaten Gorontalo Tinggi

Kasus Kekerasan Seksual Dipicu Media Sosial di Kabupaten Gorontalo Tinggi

Makassar
Buruh Harian di Makassar Dilumpuhkan Usai Kembali Jadi Jambret Sadis, Terdesak Ekonomi dan Beli Narkoba

Buruh Harian di Makassar Dilumpuhkan Usai Kembali Jadi Jambret Sadis, Terdesak Ekonomi dan Beli Narkoba

Makassar
Hilang Enam Hari, IRT di Bone Ditemukan Tewas Mengapung di Sungai

Hilang Enam Hari, IRT di Bone Ditemukan Tewas Mengapung di Sungai

Makassar
Saat Sandal Jadi Petunjuk Suami Temukan Istri yang Dimangsa Piton...

Saat Sandal Jadi Petunjuk Suami Temukan Istri yang Dimangsa Piton...

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com