Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Berkelahi, Pria di Makassar Tewas Ditikam Juru Parkir

Kompas.com - 07/03/2024, 18:41 WIB
Darsil Yahya M.,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

 

MAKASSAR,KOMPAS.com - Seorang pria berinisial AR (21) tewas setelah ditikam oleh pelaku berinisial FH di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) pada Kamis (7/3/2024) dini hari.

Korban tewas setelah mendapatkan dua tikaman dengan senjata tajam jenis badik, pertama di bagian dada kiri dan tikaman kedua di lengan sebelah kiri. 

Kasat Reskrim Polres Pelabuhan Makassar, Iptu Firman mengatakan, awalnya korban dan pelaku berkelahi di Jalan Sumba, Kecamatan Wajo, di sana korban sudah ditikam.

 

"Tidak jauh dari TKP pertama, korban dikejar hingga depan Wisma Aiwa (Jalan Dr. Wahidin Sudirohusodo), ditikam lagi satu kali, akhirnya korban terkapar di situ," kata Firman kepada awak media saat ditemui Mapolres Pelabuhan Makassar, Kamis.

Baca juga: Tipu 189 Calon Jemaah Umrah, Bos Goldy Mixamilna Jadi Tersangka, Kerugian Capai Rp 4,9 Miliar

Firman mengungkapkan, keduanya tidak saling kenal namun motif penikaman itu diduga karena ada ketersinggungan antara korban dan pelaku.  

"Mungkin korban sama pacarnya diganggu oleh tersangka (pelaku) sehingga korban ada ketersinggungan dan kesalahpahaman, sempat berkelahi terus ditikam," ucapnya.

Sejauh ini, pelaku penikaman masih dalam pengejaran. Pasalnya usai menikam korban, pelaku langsung kabur melarikan diri.

Baca juga: Cara Jaringan Fredy Pratama Edarkan 52 Kg Narkoba Lintas Sumatera-Jawa, Diangkut Mobil Boks Minuman


Baca juga: Seorang Pemuda di Muna Tewas Ditikam di Tempat Joget, Apa yang Terjadi?

Dilakukan visum

 

Diduga pelaku merupakan juru parkir yang biasa mangkal di Jalan Gunung Bawakaraeng.

"Pelaku untuk saat ini kita sudah diidentifikasi, identitas pelaku sudah ada di kami. Insya Allah secepatnya kami tangkap, teman-teman di lapangan sementara masih bekerja," ujarnya.

Sementara, lanjut Firman, jasad korban telah dibawa ke Rumah Sakit (RS) Pelamonia Makassar untuk divisum.

"Jadi setelah kita ke TKP tadi, korban kita bawa ke Rumah Sakit Pelamonia, dilakukan visum, setelah itu kita serahkan ke orangtuanya untuk dimakamkan," pungkasnya.

Baca juga: Pencuri Laptop 12 Sekolah dan Kantor Pemda di Kulon Progo Tertangkap Selagi COD, Menyamar Jadi Karyawan BUMN

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Sederet Fakta Oknum TNI AL Tembak 2 Remaja di Makassar, 1 Korban Tewas

Sederet Fakta Oknum TNI AL Tembak 2 Remaja di Makassar, 1 Korban Tewas

Makassar
Buaya Muara Sepanjang 3,6 Meter Dievakuasi di Bolaang Mongondow

Buaya Muara Sepanjang 3,6 Meter Dievakuasi di Bolaang Mongondow

Makassar
Korban Longsor Desa Buntu Sarek Latimojong Luwu Pilih Jalan Kaki untuk Mengungsi

Korban Longsor Desa Buntu Sarek Latimojong Luwu Pilih Jalan Kaki untuk Mengungsi

Makassar
Dinyatakan Sembuh, 40 Balita yang Keracunan Bubur di Majene Dipulangkan

Dinyatakan Sembuh, 40 Balita yang Keracunan Bubur di Majene Dipulangkan

Makassar
Cerita Warga, Detik-detik Remaja di Makassar Tewas Ditembak Oknum TNI AL

Cerita Warga, Detik-detik Remaja di Makassar Tewas Ditembak Oknum TNI AL

Makassar
Begini Sosok Anggota TNI AL yang Tembak 2 Remaja di Mata Tetangga

Begini Sosok Anggota TNI AL yang Tembak 2 Remaja di Mata Tetangga

Makassar
Gempa M 4,5 Guncang Gorontalo, Akibat Deformasi Batuan Lempeng Laut Sulawesi

Gempa M 4,5 Guncang Gorontalo, Akibat Deformasi Batuan Lempeng Laut Sulawesi

Makassar
Eks Kepala Desa di Mamuju Ditangkap Usai Korupsi Dana Desa

Eks Kepala Desa di Mamuju Ditangkap Usai Korupsi Dana Desa

Makassar
Update Kasus Keracunan Massal Balita di Majene, Ini Hasil Lab BPOM

Update Kasus Keracunan Massal Balita di Majene, Ini Hasil Lab BPOM

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Olly Dondokambey Beri Sinyal Wagub Steven Kandouw Jadi Cagub Sulut 2024

Olly Dondokambey Beri Sinyal Wagub Steven Kandouw Jadi Cagub Sulut 2024

Makassar
Tangis Haru Para Pengungsi di Luwu Saat Dievakuasi ke Posko Induk

Tangis Haru Para Pengungsi di Luwu Saat Dievakuasi ke Posko Induk

Makassar
Cerita Kakak Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar, Adiknya Sudah Dibidik

Cerita Kakak Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar, Adiknya Sudah Dibidik

Makassar
Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar Telah Jalani Operasi Pengangkatan Proyektil Peluru

Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar Telah Jalani Operasi Pengangkatan Proyektil Peluru

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com