PAREPARE, KOMPAS.com - Kenaikan harga emas membuat sejumlah pedagang emas di Kota Parepare, Sulawesi Selatan mengeluh pembeli sepi. Karena itulah, mereka belum menaikkan harga dagangannya meski ada kenaikan.
"Kenaikan harga emas mencapai 2,4 persen dari harga biasanya. Walau naik kami belum menaikkan harga perhiasan emas yang kami jual agar menjaga konsumen kami," ungkap Kifli, salah satu pedagang di jejeran toko emas Jalan Lasinrang, Kamis (6/10/2022).
Baca juga: Turun Rp 5.000 Per Gram, Berikut Rincian Harga Emas Antam Hari Ini
Kata Kifli, sejak kenaikan harga emas pembelian emas anjlok sekira 4 persen dari sebelumnya. Adapun harga emas 24 karat Rp 825.000 per gram, 23 karat Rp 820.000. dan emas 22 karat Rp 679.000 per gram.
"Pembelian emas anjlok sekitar 4 persen sejak kenaikan terjadi. Kami pedagang berharap pemerintah bisa menekan harga emas," tutur Kifli.
Warga juga ada yang mengeluhkan kenaikan harga logam mulia tersebut. Namun di sisi lain, ada yang bersyukur bagi mereka yang punya perhiasan emas.
"Saya sejak 2000 membeli emas, hingga kini kenaikan harga BBM membuat semua harga kebutuhan naik. Hari ini saya menjual emas mumpung harganya naik untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari," kata Mirna, warga Parepare.
Kepala Dinas Perdagangan Kota Parepare, Prasetyo Catur, mengaku telah melakukan koordinasi dan mendata dengan para pedagang emas di jejeran toko jalan Lasinrang. Kata Prasetyo, pihaknya akan terus melakukan pengawasan.
"Terkait kenaikan harga emas kita masih dalam tahap pengawasan. Kita telah juga melakukan pendataan, kini harga di masing-masing pedagang masih bervariasi. Kenaikan dipicu naiknya harga emas secara nasional," jelas Prasetyo.
Baca juga: Rincian Harga Emas Hari Ini di Pegadaian, dari 0,5 Gram hingga 1 Kg
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.