Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Freestyle" di Kamera ETLE Kota Makassar, Dua Pemuda Ditangkap

Kompas.com - 10/03/2024, 05:16 WIB
Reza Rifaldi,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

 

MAKASSAR, KOMPAS.com - Tak butuh waktu lama, polisi akhirnya meringkus dua pemuda yang viral usai melakukan aksi freestyle di bawah kamera Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE).

Kedua pemuda yang berinisial AK (17) dan RA (18) diamankan di kediamannya di Kecamatan Makassar, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada Jumat (8/3/2024) malam.

Kasat Lantas Polrestabes Makassar AKBP Amin Toha mengatakan, mereka diamankan seteleh pihaknya melakukan penelusuran data kendaraan yang digunakan kedua pemuda tersebut.

Baca juga: Viral, Video Pemotor di Makassar Berpose dan Freestyle di Titik Kamera ETLE, Ini Kata Polisi

"Kita sudah amankan pemuda yang melakukan aksi bahaya atau freestyle di Jalan A P Pettarani, saat ini masih kita periksa," jelas Amin dikonfirmasi Kompas.com, Sabtu (9/3/2024).

Amin Toha juga mengimbau agar para orangtua melakukan pengawasan ketat kepada anak-anaknya supaya terhindar dari pergaulan menyimpang.

"Kita mengajak para Orangtua dan semua pihak untuk mengawasi agar anaknya tidak melakukan freestyle karena sangat membahayakan diri sendiri dan orang lain," bebernya.

Kedua pemuda itu pun bakal dikenakan beberapa pasal. Di antaranya pasal 283 UULAJ tentang mengemudikan kendaraan dengan tidak wajar, pasal 291 UULAJ mengemudikan kendaraan tanpa menggunakan helm.

"Dikenakan juga sanksi tilang karena tidak mempunyai surat TNKB dan SIM," tandasnya.

Sebelumnya diberitakan, viral sebuah video aksi ugal-ugalan atau freestyle yang dilakukan dua pemuda di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Dalam video itu, dua pemuda yang mengendarai motor terkesan menantang polisi lantaran dilakukan tepat di titik jalan yang terpasang kamera Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE).

Dari informasi yang didapat, aksi ugal-ugalan itu terjadi di bilangan Jalan A P Pettarani, Kota Makassar, Sulsel.

Berdasarkan video yang dilihat Kompas.com, awalnya kedua pemuda yang belum diketahui identasnya itu menyampaikan rekannya untuk berfoto menggunakan kamera ETLE.

"Ayo foto Polrestabes," ucap pria dalam video itu.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Sederet Fakta Oknum TNI AL Tembak 2 Remaja di Makassar, 1 Korban Tewas

Sederet Fakta Oknum TNI AL Tembak 2 Remaja di Makassar, 1 Korban Tewas

Makassar
Buaya Muara Sepanjang 3,6 Meter Dievakuasi di Bolaang Mongondow

Buaya Muara Sepanjang 3,6 Meter Dievakuasi di Bolaang Mongondow

Makassar
Korban Longsor Desa Buntu Sarek Latimojong Luwu Pilih Jalan Kaki untuk Mengungsi

Korban Longsor Desa Buntu Sarek Latimojong Luwu Pilih Jalan Kaki untuk Mengungsi

Makassar
Dinyatakan Sembuh, 40 Balita yang Keracunan Bubur di Majene Dipulangkan

Dinyatakan Sembuh, 40 Balita yang Keracunan Bubur di Majene Dipulangkan

Makassar
Cerita Warga, Detik-detik Remaja di Makassar Tewas Ditembak Oknum TNI AL

Cerita Warga, Detik-detik Remaja di Makassar Tewas Ditembak Oknum TNI AL

Makassar
Begini Sosok Anggota TNI AL yang Tembak 2 Remaja di Mata Tetangga

Begini Sosok Anggota TNI AL yang Tembak 2 Remaja di Mata Tetangga

Makassar
Gempa M 4,5 Guncang Gorontalo, Akibat Deformasi Batuan Lempeng Laut Sulawesi

Gempa M 4,5 Guncang Gorontalo, Akibat Deformasi Batuan Lempeng Laut Sulawesi

Makassar
Eks Kepala Desa di Mamuju Ditangkap Usai Korupsi Dana Desa

Eks Kepala Desa di Mamuju Ditangkap Usai Korupsi Dana Desa

Makassar
Update Kasus Keracunan Massal Balita di Majene, Ini Hasil Lab BPOM

Update Kasus Keracunan Massal Balita di Majene, Ini Hasil Lab BPOM

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Olly Dondokambey Beri Sinyal Wagub Steven Kandouw Jadi Cagub Sulut 2024

Olly Dondokambey Beri Sinyal Wagub Steven Kandouw Jadi Cagub Sulut 2024

Makassar
Tangis Haru Para Pengungsi di Luwu Saat Dievakuasi ke Posko Induk

Tangis Haru Para Pengungsi di Luwu Saat Dievakuasi ke Posko Induk

Makassar
Cerita Kakak Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar, Adiknya Sudah Dibidik

Cerita Kakak Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar, Adiknya Sudah Dibidik

Makassar
Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar Telah Jalani Operasi Pengangkatan Proyektil Peluru

Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar Telah Jalani Operasi Pengangkatan Proyektil Peluru

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com