Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Digerebek, Pengedar Narkoba Tikam dan Rampas Motor Polisi

Kompas.com - 10/11/2023, 16:20 WIB
Abdul Haq ,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

BANTAENG, KOMPAS.com - Seorang pengedar narkoba di Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan, kabur saat digerebek polisi,

Bahkan, pelaku nekat menikam petugas hingga merampas sepeda motor milik polisi yang menggerebeknya.

Polisi hingga saat ini masih terus melakukan pengejaran terhadap pelaku.

Peristiwa terjadi pada Minggu (5/11/2023) saat aparat Kepolisian Polres Bantaeng menggerebek rumah pelaku di Jalan Pahlawan, Kelurahan Bontosunggu, Kecamatan Bissappu, Kabupaten Bantaeng, pukul 11.00 Wita.

Baca juga: Kasus Ketua DPRD Bantaeng Mengamuk di RS dan Tarik Baju Petugas Sekuriti Berakhir Damai

Empat personel yang melakukan penggerebekan pun membagi tugas dengan cara dua personel masuk melalui pintu depan sementara dua personel lainnya berjaga di pintu belakang.

Penggerebekan tersebut kemudian mendapat respons dari orangtua pelaku yang langsung berteriak histeris.

Teriakan korban kemudian membuat pelaku yang berinisial RL (28) kabur melalui jendela kamarnya.

Dua petugas kemudian melakukan pengejaran dan membuat RL terjatuh.

Saat hendak dilumpuhkan, RL malah melawan dengan cara menghunus senjata tajam jenis badik dari pinggangnya dan menyerang petugas.

Serangan RL mampu diantisipasi oleh petugas hingga hanya mengakibatkan luka gores pada bagian perut.

"Betul kejadian beberapa hari lalu dan ada petugas kami yang mengalami luka ringan pada bagian perut," kata Kasat Narkoba Polres Bantaeng Iptu Didi Sutikno, yang dikonfirmasi melalui sambungan telepon, pada Kamis (9/11/2023).

Tak hanya berusaha melukai petugas, RL yang terdesak kemudian kabur dengan mengunakan sepeda motor milik petugas yang melakukan penggerebekan.

Baca juga: Ketua DPRD Bantaeng Mengamuk dan Tarik Baju Sekuriti di RS, Mengaku Tersinggung Usai Ditertawakan

 

Meski belum berhasil meringkus RL, namun petugas yang melakukan penggeledahan sejumlah barang bukti di rumah RL.

Barang bukti tersebut berupa dua paket diduga sabu siap edar, uang tunai serta dua unit sepeda motor yang kerap digunakan pelaku saat bertransaksi.

"Ada sejumlah barang bukti yang kami amankan sementara RL masih kami lakukan pengejaran," kata Didi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Sederet Fakta Oknum TNI AL Tembak 2 Remaja di Makassar, 1 Korban Tewas

Sederet Fakta Oknum TNI AL Tembak 2 Remaja di Makassar, 1 Korban Tewas

Makassar
Buaya Muara Sepanjang 3,6 Meter Dievakuasi di Bolaang Mongondow

Buaya Muara Sepanjang 3,6 Meter Dievakuasi di Bolaang Mongondow

Makassar
Korban Longsor Desa Buntu Sarek Latimojong Luwu Pilih Jalan Kaki untuk Mengungsi

Korban Longsor Desa Buntu Sarek Latimojong Luwu Pilih Jalan Kaki untuk Mengungsi

Makassar
Dinyatakan Sembuh, 40 Balita yang Keracunan Bubur di Majene Dipulangkan

Dinyatakan Sembuh, 40 Balita yang Keracunan Bubur di Majene Dipulangkan

Makassar
Cerita Warga, Detik-detik Remaja di Makassar Tewas Ditembak Oknum TNI AL

Cerita Warga, Detik-detik Remaja di Makassar Tewas Ditembak Oknum TNI AL

Makassar
Begini Sosok Anggota TNI AL yang Tembak 2 Remaja di Mata Tetangga

Begini Sosok Anggota TNI AL yang Tembak 2 Remaja di Mata Tetangga

Makassar
Gempa M 4,5 Guncang Gorontalo, Akibat Deformasi Batuan Lempeng Laut Sulawesi

Gempa M 4,5 Guncang Gorontalo, Akibat Deformasi Batuan Lempeng Laut Sulawesi

Makassar
Eks Kepala Desa di Mamuju Ditangkap Usai Korupsi Dana Desa

Eks Kepala Desa di Mamuju Ditangkap Usai Korupsi Dana Desa

Makassar
Update Kasus Keracunan Massal Balita di Majene, Ini Hasil Lab BPOM

Update Kasus Keracunan Massal Balita di Majene, Ini Hasil Lab BPOM

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Olly Dondokambey Beri Sinyal Wagub Steven Kandouw Jadi Cagub Sulut 2024

Olly Dondokambey Beri Sinyal Wagub Steven Kandouw Jadi Cagub Sulut 2024

Makassar
Tangis Haru Para Pengungsi di Luwu Saat Dievakuasi ke Posko Induk

Tangis Haru Para Pengungsi di Luwu Saat Dievakuasi ke Posko Induk

Makassar
Cerita Kakak Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar, Adiknya Sudah Dibidik

Cerita Kakak Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar, Adiknya Sudah Dibidik

Makassar
Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar Telah Jalani Operasi Pengangkatan Proyektil Peluru

Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar Telah Jalani Operasi Pengangkatan Proyektil Peluru

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com