Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puluhan Personel Damkar Makassar Terjun Padamkan Api, Kendala Akses Jalan Dihalangi Kendaraan Parkir

Kompas.com - 20/06/2023, 10:35 WIB
Reza Rifaldi,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Empat rumah hangus terbakar di kawasan padat penduduk di Jalan Balla Parang, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada Senin (19/6/2023) siang.

Danton 5 Damkar Makassar Sudirman mengatakan, pihaknya mengerahkan armada 7 unit hingga sebanyak 40 orang petugas Damkar Makassar untuk memadamkan api.

"Jadi kami terima informasi pukul 15.00 Wita, dan kami tiba pukul 15.10 Wita. Kami kerahkan armada 7 unit dengan kekuatan personel 40 orang," jelasnya kepada awak media di lokasi.

Baca juga: Lahan Gambut di Riau Kembali Terbakar, 20 Hektar Hangus

Kata Sudirman, objek yang terbakar ada 4 unit rumah milik warga. Beruntung dalam kejadian itu tidak ada korban jiwa.

"Yang terbakar rumah penduduk empat dihuni enam kepala keluarga (KK)," ucapnya.

Sudirman mengaku sempat mendapatkan kesulitan saat hendak memadamkan api. Petugas terkendala dengan jalur akses jalan yang dipadati kendaraan yang terparkir.

"Tadi itu aksesnya, kami kewalahan karena banyak kendaraan yang parkir, jadi itulah yang membuat kami kewalahan. Proses pemadaman sekitar setengah jam, api baru bisa di padamkan," tandasnya.

Dari pantauan di lokasi, salah satu pemilik rumah menangis histeris. Tak ada harta benda yang bisa diselamatkan dari peristiwa itu.

Nampak, satu tas hitam yang sudah hangus ia ambil dan memeriksa uang tunai yang disimpannya. Beruntung satu dompet berisi uang tunai miliknya berhasil diamankan.

Baca juga: 2 Sapi Limosin Titipan Saudaranya Mati Terbakar, Salehodin Yakin Bukan Kelalaiannya

"Ini mami kasian hartaku, habis semuami (cuma tinggal ini uang tunai harta saya, semua hangus terbakar)," ucap wanita berbaju hijau itu.

Hingga kini belum diketahui penyebab kebakaran yang menghanguskan beberapa rumah di kawasan padat penduduk tersebut.

Sementara salah satu warga bernama Adi menyebutkan bahwa saat pemadaman berlangsung warga harus memanjat atap rumah untuk berupaya menjinakkan api.

"Tadi kita naik atap siram air karna kan ditengah titik apinya, harus di padamkan cepat jangan sampai meluas," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jasad Balita Ditemukan di TPA Antang Makassar, Setengah Badan Tertimbun Sampah

Jasad Balita Ditemukan di TPA Antang Makassar, Setengah Badan Tertimbun Sampah

Makassar
1.000 Pelari Akan Meriahkan LPS Monas Half Marathon 2024 Run The City Makassar

1.000 Pelari Akan Meriahkan LPS Monas Half Marathon 2024 Run The City Makassar

Makassar
500-an Warga Korban Banjir Mahakam Ulu Diungsikan ke Posko dan Gereja

500-an Warga Korban Banjir Mahakam Ulu Diungsikan ke Posko dan Gereja

Makassar
Pemuda di Wakatobi Ditemukan Gantung Diri di Hari Pernikahannya

Pemuda di Wakatobi Ditemukan Gantung Diri di Hari Pernikahannya

Makassar
Pasca Insiden Garuda, PPIH Embarkasi Makassar Gelar Doa untuk Keselamatan Pelaksanaan Haji

Pasca Insiden Garuda, PPIH Embarkasi Makassar Gelar Doa untuk Keselamatan Pelaksanaan Haji

Makassar
Viral, Wanita di Makasasar Tampar Anggota Polisi, Begini Kejadiannya

Viral, Wanita di Makasasar Tampar Anggota Polisi, Begini Kejadiannya

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Usai Viral, Tiang di Bahu Jalan Makassar yang Kerap Bikin Kecelakaan Dipindahkan

Usai Viral, Tiang di Bahu Jalan Makassar yang Kerap Bikin Kecelakaan Dipindahkan

Makassar
Mengintip Rumah Mewah SYL yang Disita KPK di Makassar, Seharga Rp 4,5 Miliar dan Dibangun Hanya Setahun

Mengintip Rumah Mewah SYL yang Disita KPK di Makassar, Seharga Rp 4,5 Miliar dan Dibangun Hanya Setahun

Makassar
Update Banjir Sidrap Sulsel, Ratusan Warga Mengungsi, Bantuan Perbekalan Makanan dan Air Bersih Dinantikan

Update Banjir Sidrap Sulsel, Ratusan Warga Mengungsi, Bantuan Perbekalan Makanan dan Air Bersih Dinantikan

Makassar
6 Jam Geledah Rumah Adik SYL di Makassar, Penyidik KPK Bawa Keluar Dua Koper Warna Gelap

6 Jam Geledah Rumah Adik SYL di Makassar, Penyidik KPK Bawa Keluar Dua Koper Warna Gelap

Makassar
Pencuri Brankas Perhiasan Milik Pengusaha di Makassar Ditangkap, Dilumpuhkan saat Kabur

Pencuri Brankas Perhiasan Milik Pengusaha di Makassar Ditangkap, Dilumpuhkan saat Kabur

Makassar
Sempat Tertunda Keberangkatannya, Jemaah Haji Kloter 5 Makassar Sujud Syukur Saat Tiba di Madinah

Sempat Tertunda Keberangkatannya, Jemaah Haji Kloter 5 Makassar Sujud Syukur Saat Tiba di Madinah

Makassar
KPK Geledah Rumah Mewah Adik SYL di Makassar

KPK Geledah Rumah Mewah Adik SYL di Makassar

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com