TANA TORAJA, KOMPAS.com – Asap tebal dari lantai 2 rumah warga di jalan Tritura Poros Terminal–Makale, Kelurahan Kamali Pentalluan, Tana Toraja, Sulawesi Selatan, menghanguskan 3 unit rumah warga.
Petugas pemadam kebakaran (Damkar) Pemkab Tana Toraja, Salmon Tonapa mengatakan kebakaran diduga akibat korsleting.
Baca juga: Detik-detik Rumah Dinas Kapolda Papua Kebakaran, Saksi Dengar Ledakan Usai Melihat Asap Tebal
“Penyebabnya belum bisa dipastikan, namun saksi mata mengatakan jika api pertama muncul dari atas atap, sehingga kuat dugaan kebakaran terjadi karena ada hubungan arus pendek,” kata Salmon, saat dikonfirmasi, Kamis (19/1/2023) sore.
Meski diguyur hujan, api terus membesar membuat warga sekitar terlihat panik dan berhamburan keluar rumah, pemilik rumah yang sempat terjebak dari kepulan asap tebal berhasil menyelamatan diri melalui tangga darurat.
Dinas Pemadam Kebakaran menurunkan 4 unit armada kebakaran, sekitar satu jam kemudian api berhasil dipadamkan. namun karena personel pemadam terbatas jumlahnya, membuat warga berjibaku turun tangan membantu petugas memadamkan api.
“Kami terkendala dengan jumlah personel, hanya ada 7 orang, sehingga proses pemadaman berjalan lambat, tapi berkat kesigapan warga membantu kami kebakaran bisa dengan cepat diatasi,” ucap Salmon.
Salmon mengatakan untuk memastikan api benar-benar padam, pihaknya melakukan pendinginan.
“Meski diguyur hujan, petugas kami tetap melakukan proses pendinginan dengan menyiram ke seluruh bangunan guna memastikan api benar-benar sudah padam,” ujar Salmon.
Dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa maupun luka, namun kerugian ditaksir hingga ratusan jutaan rupiah.
Baca juga: Unpas Kembangkan Alat Pemadam Kebakaran Portabel yang Bisa Digendong
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.