Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Warga Makassar Tertimpa Pohon Tumbang Saat Berada di Warung Bakso

Kompas.com - 23/12/2022, 22:45 WIB
Hendra Cipto,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Hujan deras disertai angin kencang menyebabkan pohon berukuran besar di depan Lapangan Tennis Hasanuddin Jalan Sungai Lariang, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar tumbang, Jumat (23/12/2022) siang.

Pohon tumbang tersebut menimpa lima orang. Di anataranya adalah Elvisa Rose Lany (42), warga Jalan Bamba Puang mengalami luka robek di kepala sebelah kanan. Lalu Hery Risnandarl (47), pedagang kantin SMP Kartika yang merupakan warga Jalan Jalahong Daeng Mattutu mengalami luka di kaki kanan.

Baca juga: Pohon Besar Tumbang, Sejumlah Bangunan dan Satu Mobil Rusak

Kemudian korban bernama Doni (42), pedagang di Kantin SMP Kartika yang juga warga Jalan Pelita Raya mengalami sakit pinggang serta tangan. Selanjutnya Martinus Ola (42) pengemudi ojek online, warga Jalan Bamba Puang mengalami sakit di dada hingga sesak napas. Terakhir, Fitriani Sudirman (34), warga Jalan Gunung Tinggi Mae, menderita luka di kaki kanan.

Kasi Humas Polrestabes Makassar, AKP Lando KS mengatakan, pohon tua berukuran besar menimpa warung bakso Anjas Kachak depan Lapangan Tennis Hasanuddin. Kelima korban berada di dalam warung bakso saat hujan deras disertai angin kencang.

"Kelima korban berhasil dievakuasi, setelah tim Pemadam Kebakaran (Damkar), pasukan TNI dan Brimob diterjunkan," katanya.

Lando menjelaskan, proses evakuasi berlangsung lama. Pasalnya, seorang korban bernama Fitriani terjepit di antara pohon dan tembok pagar Lapangan Tennis.

"Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Tapi kerugian materil berupa tiga warung di lokasi kejadian rusak berat. Para korban masih mendapat perawatan tim medis di RS TNI Pelamonia," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Sederet Fakta Oknum TNI AL Tembak 2 Remaja di Makassar, 1 Korban Tewas

Sederet Fakta Oknum TNI AL Tembak 2 Remaja di Makassar, 1 Korban Tewas

Makassar
Buaya Muara Sepanjang 3,6 Meter Dievakuasi di Bolaang Mongondow

Buaya Muara Sepanjang 3,6 Meter Dievakuasi di Bolaang Mongondow

Makassar
Korban Longsor Desa Buntu Sarek Latimojong Luwu Pilih Jalan Kaki untuk Mengungsi

Korban Longsor Desa Buntu Sarek Latimojong Luwu Pilih Jalan Kaki untuk Mengungsi

Makassar
Dinyatakan Sembuh, 40 Balita yang Keracunan Bubur di Majene Dipulangkan

Dinyatakan Sembuh, 40 Balita yang Keracunan Bubur di Majene Dipulangkan

Makassar
Cerita Warga, Detik-detik Remaja di Makassar Tewas Ditembak Oknum TNI AL

Cerita Warga, Detik-detik Remaja di Makassar Tewas Ditembak Oknum TNI AL

Makassar
Begini Sosok Anggota TNI AL yang Tembak 2 Remaja di Mata Tetangga

Begini Sosok Anggota TNI AL yang Tembak 2 Remaja di Mata Tetangga

Makassar
Gempa M 4,5 Guncang Gorontalo, Akibat Deformasi Batuan Lempeng Laut Sulawesi

Gempa M 4,5 Guncang Gorontalo, Akibat Deformasi Batuan Lempeng Laut Sulawesi

Makassar
Eks Kepala Desa di Mamuju Ditangkap Usai Korupsi Dana Desa

Eks Kepala Desa di Mamuju Ditangkap Usai Korupsi Dana Desa

Makassar
Update Kasus Keracunan Massal Balita di Majene, Ini Hasil Lab BPOM

Update Kasus Keracunan Massal Balita di Majene, Ini Hasil Lab BPOM

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Olly Dondokambey Beri Sinyal Wagub Steven Kandouw Jadi Cagub Sulut 2024

Olly Dondokambey Beri Sinyal Wagub Steven Kandouw Jadi Cagub Sulut 2024

Makassar
Tangis Haru Para Pengungsi di Luwu Saat Dievakuasi ke Posko Induk

Tangis Haru Para Pengungsi di Luwu Saat Dievakuasi ke Posko Induk

Makassar
Cerita Kakak Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar, Adiknya Sudah Dibidik

Cerita Kakak Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar, Adiknya Sudah Dibidik

Makassar
Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar Telah Jalani Operasi Pengangkatan Proyektil Peluru

Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar Telah Jalani Operasi Pengangkatan Proyektil Peluru

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com