Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Damkar Nyaris Adu Jotos dengan Warga Saat Pemadaman 10 Rumah yang Terbakar di Makassar

Kompas.com - 31/10/2023, 05:29 WIB
Reza Rifaldi,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

 

MAKASSAR, KOMPAS.com - Kebakaran hebat melanda kawasan padat penduduk di wilayah Kampung Lepping, Jalan Muh Tahir, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Senin (30/10/2023) malam.

Sejumlah warga yang panik, sempat bersitegang dengan petugas pemadam kebakaran di lokasi hingga nyaris terlibat adu jotos.

Beruntung, beberapa petugas yang ada di lokasi cepat melerai keributan itu. Dari informasi kebakaran itu terjadi Senin pukul 18.45 Wita.

Danton II Damkar Makassar Ramli mengatakan, pihaknya sempat mengalami kendala saat berupaya memadamkan api lantaran banyaknya warga berdesakan.

Baca juga: 10 Rumah di Makassar Hangus Terbakar, Ibu dan Anak Tewas

"Kendalanya itu, kami imbau kepada warga kalau ada kejadian begini jangan merapat ke tempat kejadian karena akses kami susah untuk bekerja. Apalagi, lorong dan rumah padat penduduk," ungkap Ramli, yang ditemui wartawan di lokasi, Senin.

Ramli juga membenarkan bahwa sempat terjadi ketegangan antara warga dan petugas saat berupaya memadamkan api di lokasi.

"Keos dengan warga, itu hal biasa kesalahpahaman," ujar dia.

Petugas baru bisa menguasai api dua jam kemudian.

Ramli juga menyebut, saat proses pemadaman, ada satu anggota Damkar Makassar yang harus dilarikan ke rumah sakit lantaran terjatuh dari atap rumah saat memadamkan api.

"Anggota yang terluka, saat ini sementara menjalani perawatan di rumah sakit. Satu orang, dia terjatuh dari lantai dua," beber dia.

Untuk dapat menguasai api, Damkar Makassar menerjunkan sedikitnya 17 armada dengan kekuatan personel puluhan orang.

Kuat dugaan pemicu kebakaran akibat adanya warga yang membakar lilin dan mengenai bahan yang mudah terbakar.

Baca juga: Danny Pomanto Mundur sebagai Ketua Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud di Makassar

Api juga cepat menyebar lantaran rumah di kawasan itu rata-rata bangunan semi permanen.

"Total keseluruhan ada 17 unit. Informasi ada lilin yang menjadi pemicu kebakaran, ini belum bisa kami pastikan, nanti pihak yang berwajib yang memastikan hal ini," ungkap dia.

Kapolsek Tamalate AKP Aris Sumarsono mengungkapkan bahwa dalam peristiwa itu tidak ada korban jiwa.

Pihaknya juga sementara masih melakukan penyelidikan terkait penyebab pasti kebakaran itu.

"Tidak ada korban jiwa, sementara masih diselidiki (penyebab kebakaran) tentunya, kita masih akan lakukan pemeriksaan terhadap warga di lokasi sendiri," kata Aris.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Imbas Letusan Gunung Ruang, 4.278 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Imbas Letusan Gunung Ruang, 4.278 Warga Dievakuasi Keluar dari Pulau Tagulandang

Makassar
Disiapkan Tempat Pengungsian, Korban Erupsi Gunung Ruang Memilih Tinggal di Rumah Kerabat

Disiapkan Tempat Pengungsian, Korban Erupsi Gunung Ruang Memilih Tinggal di Rumah Kerabat

Makassar
Polisi Bubarkan Demo Hardiknas di Makassar, Mahasiswa Kocar-kacir hingga Pura-pura Beli Bakso

Polisi Bubarkan Demo Hardiknas di Makassar, Mahasiswa Kocar-kacir hingga Pura-pura Beli Bakso

Makassar
Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado Diperpanjang hingga Jumat 3 Mei 2024

Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado Diperpanjang hingga Jumat 3 Mei 2024

Makassar
4 Lokasi Nobar Timnas Indonesia Vs Irak di Makassar, Gratis Kuliner

4 Lokasi Nobar Timnas Indonesia Vs Irak di Makassar, Gratis Kuliner

Makassar
Demo Hardiknas di Makassar Nyaris Ricuh, Sesama Mahasiswa Saling Kejar Dipicu Geber Motor

Demo Hardiknas di Makassar Nyaris Ricuh, Sesama Mahasiswa Saling Kejar Dipicu Geber Motor

Makassar
Segera Disidang DKPP, KPU Maros Ungkap Alasan Tak Gelar PSU di Dua TPS

Segera Disidang DKPP, KPU Maros Ungkap Alasan Tak Gelar PSU di Dua TPS

Makassar
20.222 Peserta Ikut UTBK 2024 di Unhas, Kampus Antisipasi Joki dan Mahasiswa Titipan

20.222 Peserta Ikut UTBK 2024 di Unhas, Kampus Antisipasi Joki dan Mahasiswa Titipan

Makassar
Bersih dari Abu Vulkanik Gunung Ruang, Bandara Djalaluddin Gorontalo Dibuka Lagi

Bersih dari Abu Vulkanik Gunung Ruang, Bandara Djalaluddin Gorontalo Dibuka Lagi

Makassar
Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Pukul 18.00 Wita

Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Pukul 18.00 Wita

Makassar
Kapal Kargo Terbakar dan Terdampar di Pulau Binongko Wakatobi

Kapal Kargo Terbakar dan Terdampar di Pulau Binongko Wakatobi

Makassar
Edarkan Obat Daftar G Tanpa Izin, Buruh Bangunan di Luwu Utara Ditangkap

Edarkan Obat Daftar G Tanpa Izin, Buruh Bangunan di Luwu Utara Ditangkap

Makassar
Tanggul Sungai Rongkong Jebol, Desa di Luwu Utara Ini Sudah 8 Hari Terendam Banjir

Tanggul Sungai Rongkong Jebol, Desa di Luwu Utara Ini Sudah 8 Hari Terendam Banjir

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 2 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Demo May Day di Makassar Ricuh, Polisi Amankan 5 Orang

Demo May Day di Makassar Ricuh, Polisi Amankan 5 Orang

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com