Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sudah 6 Bulan, Ketua RT/RW di Palopo Belum Terima Uang Insentif

Kompas.com - 28/06/2024, 17:23 WIB
Amran Amir,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

PALOPO, KOMPAS.COM – Insentif para ketua RT/RW di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, belum dibayarkan selama 6 bulan terakhir.

Hasbullah yang bertugas sebagai RT 03/RW 03 Kelurahan Tompotikka, Kecamatan Wara, Kota Palopo mengatakan, pihaknya tidak mengetahui penyebab uang insentif belum cair.

Baca juga: Sudah 4 Bulan, 2.700 Guru SD dan SMP di Palembang Belum Terima Uang Insentif

“Selama 2024 atau 6 bulan terakhir ini, kami belum menerima insentif, kami belum tahu apa penyebabnya yang jelas kami menunggu insentif tersebut,” kata Hasbullah saat dikonfirmasi via telepon, Jumat (28/6/2024).

Lanjut Hasbullah, besaran insentif tersebut Rp 750.000 per bulan dibayar pertriwulan.

“Sudah dua triwulan kami belum dibayar, kami menunggu kepastian Pemkot untuk dibayarkan,” ucap Hasbullah.

Menurut Hisbullah, di tahun 2024 ini mereka pernah dibayarkan insentifnya tetapi untuk tahun 2023.

“Sekitar bulan Februari 2024 sebelum Pemilu lalu kami sempat dibayar tetapi itu kerja kami di tahun 2023 selama bulan 10, bulan 11 dan bulan 12,” ujar Hasbullah.

Hasbullah mengatakan, meski belum dibayarkan insentifnya selama 6 bulan, namun mereka tetap bekerja di masyarakat membantu pemerintah.

Sebagai contoh, di Kelurahan Tompotikka tetap dilakukan kerja bakti bersama warga membersihkan drainase dan lainnya.

Baca juga: Kepala Puskesmas di Bintan Didakwa Korupsi Uang Insentif Nakes

Sementara Penjabat (Pj) Wali Kota Palopo, Asrul Sani mengatakan, uang insentif RT/RW belum dibayarkan karena pihaknya masih melakukan perbaikan catatan terkait administrasi dari badan pemeriksa keuangan (BPK).

"Karena hasil pemeriksaan dari LHP BPK itu ada catatan-catatan terkait dengan administrasi, tentu kita hati-hati untuk melakukan pembayaran. Nah sampai pada hari ini kita masih melakukan perbaikan-perbaikan itu supaya di kemudian hari tidak menjadi catatan atau temuan dari BPK,” jelas Asrul Sani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Minggu 30 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Minggu 30 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Sopir Taksi Online Ribut dengan 3 Prajurit TNI AU di Bandara Makassar, Diselesaikan secara Damai

Sopir Taksi Online Ribut dengan 3 Prajurit TNI AU di Bandara Makassar, Diselesaikan secara Damai

Makassar
Akhirnya Pria Ini Ditangkap, Berulang Kali Tipu Warga dengan Mengaku Polisi

Akhirnya Pria Ini Ditangkap, Berulang Kali Tipu Warga dengan Mengaku Polisi

Makassar
4 Orang Tertimbun Jembatan Roboh di Gorontalo, 1 Orang Tewas

4 Orang Tertimbun Jembatan Roboh di Gorontalo, 1 Orang Tewas

Makassar
Dapat Ponsel di Pinggir Jalan dan Bermaksud Memiliki, IRT di Luwu Utara Diamankan Polisi

Dapat Ponsel di Pinggir Jalan dan Bermaksud Memiliki, IRT di Luwu Utara Diamankan Polisi

Makassar
Berenang di Sungai, Remaja Asal Toraja Tenggelam dan Hilang

Berenang di Sungai, Remaja Asal Toraja Tenggelam dan Hilang

Makassar
Modus Ikut Main 'Games', Pencuri iPhone di Palopo Diamankan Polisi

Modus Ikut Main "Games", Pencuri iPhone di Palopo Diamankan Polisi

Makassar
Rumah Panggung dan Lima Motor Hangus Terbakar di Makassar, Satu Orang Terluka

Rumah Panggung dan Lima Motor Hangus Terbakar di Makassar, Satu Orang Terluka

Makassar
Oknum Kadep Fisip Unhas Diberhentikan Sementara Usai Dilaporkan Pelecehan Seksual

Oknum Kadep Fisip Unhas Diberhentikan Sementara Usai Dilaporkan Pelecehan Seksual

Makassar
Imbas Peretasan PDN, Pengurusan Paspor di Kantor Imigrasi Polewali Mandar Terhambat

Imbas Peretasan PDN, Pengurusan Paspor di Kantor Imigrasi Polewali Mandar Terhambat

Makassar
Sudah 6 Bulan, Ketua RT/RW di Palopo Belum Terima Uang Insentif

Sudah 6 Bulan, Ketua RT/RW di Palopo Belum Terima Uang Insentif

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Jumat 28 Juni 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Jumat 28 Juni 2024, dan Besok : Pagi ini Cerah Berawan

Makassar
Usut Dugaan Keracunan Makanan di Luwu, Polisi Tunggu Hasil Uji Laboratorium

Usut Dugaan Keracunan Makanan di Luwu, Polisi Tunggu Hasil Uji Laboratorium

Makassar
Pilkada Tana Toraja, Golkar Usung Victor Datuan Batara dan John Diplomasi

Pilkada Tana Toraja, Golkar Usung Victor Datuan Batara dan John Diplomasi

Makassar
Korupsi Lahan Sampah, Mantan Asisten I Pemkot Makassar Divonis 9 Tahun Penjara

Korupsi Lahan Sampah, Mantan Asisten I Pemkot Makassar Divonis 9 Tahun Penjara

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com