Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggapan Gubernur Sulsel Terkait Teriakan "Prabowo Presidenku" di Acara Jalan Sehat Anti-Mager

Kompas.com - 06/08/2023, 12:48 WIB
Darsil Yahya M.,
Andi Hartik

Tim Redaksi

 

MAKASSAR, KOMPAS.com - Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sudirman Sulaiman buka suara terkait adanya yel-yel atau teriakan "Prabowo Presidenku" di acara jalan sehat Anti-Mager dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-354 Sulsel.

Andi Sudirman mengaku, sejak awal sudah menyampaikan bahwa tidak ada unsur politik dalam kegiatan yang dihadiri ratusan ribu warga Sulsel tersebut.

"Pada intinya tadi kita sampaikan bahwa tidak ada warna tentang politik tapi ini semua murni tentang pemerintahan terkait masalah program Sulsel Anti-Mager yang diinisiasi oleh Bapak Gub Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman," ucapnya kepada awak media usai kegiatan jalan sehat Anti-Mager.

Baca juga: Prabowo Diteriaki Presidenku Saat Hadiri Acara Jalan Sehat Anti Mager di Makassar

Kegiatan jalan sehat Anti-Mager ini berlangsung di Jalan Jenderal Sudirman Kota Makassar, Minggu (6/8/2023) pagi dan dihadiri ratusan ribu peserta.

Kegiatan tersebut juga merupakan program Pemprov Sulsel yang bekerja sama dengan Ikatan Alumni (IKA) Univeristas Hasanuddin (Unhas) Makassar dalam rangka memperingati HUT ke-354 Sulsel.

Baca juga: Prabowo Bangga Diundang di Acara HUT ke-354 Sulawesi Selatan

Sebelumnya diberitakan, Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto diteriaki presiden oleh beberapa peserta jalan sehat Anti-Mager (Malas Gerak) yang diadakan oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel).

"Prabowo Presidenku, Prabowo Presidenku," ucap beberapa peserta.

Pantaun di lokasi, Prabowo mengenakan baju kerah putih dengan tulisan di dada sebalah kiri "Sulsel Anti Mager" dengan celana warna krem.

Selama acara berlangsung, Prabowo berada di atas panggung dengan didampingi Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, Mantan Menteri Pertanian sekaligus Ketua IKA Unhas Andi Amran Sulaiman.

Selain itu, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Totok Imam Santoso dan Ketua DPD Gerindra Sulsel Andi Iwan Darmawan Aras hadir dalam kesempatan itu.

Selain itu, terlihat juga beberapa peserta mengibarkan spanduk berbentuk bendera kecil bertuliskan "Prabowo 2024 dan I Love Prabowo".

Halaman:


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Sederet Fakta Oknum TNI AL Tembak 2 Remaja di Makassar, 1 Korban Tewas

Sederet Fakta Oknum TNI AL Tembak 2 Remaja di Makassar, 1 Korban Tewas

Makassar
Buaya Muara Sepanjang 3,6 Meter Dievakuasi di Bolaang Mongondow

Buaya Muara Sepanjang 3,6 Meter Dievakuasi di Bolaang Mongondow

Makassar
Korban Longsor Desa Buntu Sarek Latimojong Luwu Pilih Jalan Kaki untuk Mengungsi

Korban Longsor Desa Buntu Sarek Latimojong Luwu Pilih Jalan Kaki untuk Mengungsi

Makassar
Dinyatakan Sembuh, 40 Balita yang Keracunan Bubur di Majene Dipulangkan

Dinyatakan Sembuh, 40 Balita yang Keracunan Bubur di Majene Dipulangkan

Makassar
Cerita Warga, Detik-detik Remaja di Makassar Tewas Ditembak Oknum TNI AL

Cerita Warga, Detik-detik Remaja di Makassar Tewas Ditembak Oknum TNI AL

Makassar
Begini Sosok Anggota TNI AL yang Tembak 2 Remaja di Mata Tetangga

Begini Sosok Anggota TNI AL yang Tembak 2 Remaja di Mata Tetangga

Makassar
Gempa M 4,5 Guncang Gorontalo, Akibat Deformasi Batuan Lempeng Laut Sulawesi

Gempa M 4,5 Guncang Gorontalo, Akibat Deformasi Batuan Lempeng Laut Sulawesi

Makassar
Eks Kepala Desa di Mamuju Ditangkap Usai Korupsi Dana Desa

Eks Kepala Desa di Mamuju Ditangkap Usai Korupsi Dana Desa

Makassar
Update Kasus Keracunan Massal Balita di Majene, Ini Hasil Lab BPOM

Update Kasus Keracunan Massal Balita di Majene, Ini Hasil Lab BPOM

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Olly Dondokambey Beri Sinyal Wagub Steven Kandouw Jadi Cagub Sulut 2024

Olly Dondokambey Beri Sinyal Wagub Steven Kandouw Jadi Cagub Sulut 2024

Makassar
Tangis Haru Para Pengungsi di Luwu Saat Dievakuasi ke Posko Induk

Tangis Haru Para Pengungsi di Luwu Saat Dievakuasi ke Posko Induk

Makassar
Cerita Kakak Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar, Adiknya Sudah Dibidik

Cerita Kakak Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar, Adiknya Sudah Dibidik

Makassar
Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar Telah Jalani Operasi Pengangkatan Proyektil Peluru

Korban Penembakan Oknum TNI AL di Makassar Telah Jalani Operasi Pengangkatan Proyektil Peluru

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com