Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hendak Lindungi Perempuan, Sebab Pria Dianiaya hingga Tewas di Lobi Penginapan di Makassar

Kompas.com - 31/07/2023, 18:00 WIB
Reza Rifaldi,
Khairina

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Tiga pelaku yang terlibat dalam penganiayaan yang menewaskan seorang pria bernama Muh Fahrul (26) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) ditangkap.

Ketiga pelaku yang diamankan masing-masing berinisial MF, RN, dan MP.

Mereka dibekuk dalam upaya pelariannya di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada Minggu (30/7/2023) kemarin.

Baca juga: Pria di Makassar Tewas di Lobi Penginapan, Saksi Ungkap Sempat Ada Keributan

Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Mokhamad Ngajib mengatakan, dari hasil pemeriksaan sementara aksi penganiayaan sadis itu dipicu beberapa pelaku yang marah akibat korban mencoba melerai keributan.

"Ini disebabkan oleh adanya kesalahpahaman dari pelaku yang pada saat itu akan melakukan penganiayaan terhadap perempuan. Sebenarnya korban ini hanya menghalang-halangi pelaku melakukan penganiayaan terhadap perempuan," jelas Ngajib saat ekspose di Mapolrestabes Makassar, pada Senin (31/7/2023).

Kata Ngajib, masih ada satu pelaku utama yang masih dalam pengejaran. Polisi bilang, pelaku tersebut berperan melakukan aksi penganiayaan dengan menusuk korban menggunakan senjata tajam 

"Dari tiga pelaku ini, masih ada satu pelaku yang masih dalam pengejaran. Ketiganya ini adalah yang melakukan pengeroyokan, mereka pendatang bersama pelaku utama yang ikut melakukan pengeroyokan," ucapnya.

Ngajib menyebut, pihaknya juga masih melakukan pendalaman terkait adanya keterkaitan dengan bisnis prostitusi online di wisma kelas melati itu.

"Patut kita duga di lokasi ada transaksi prostitusi, namun demikian ini masih proses pendalaman terhadap saksi-saksi. Sampai saat ini, khususnya perempuan yang ada di CCTV itu yang terkait dengan pelaku masih dilakukan pencarian," ungkapnya.

Baca juga: Kronologi Pria di Makassar Tewas Ditusuk OTK, Korban Sempat Cekcok dengan Wanita dan 3 Pria

Ketiga pelaku pun bakal diancam dengan Pasal 170 ayat 2 dengan ancaman kurungan penjara paling lama 7 tahun.

Diberitakan sebelumnya, seorang pria bernama Muh Fahrul (26) di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) tewas penuh luka usai dianiaya orang tidak dikenal (OTK) menggunakan senjata tajam.

Peristiwa penganiayaan sadis itu terjadi di lobi salah satu tempat penginapan atau wisma yang terletak di Jalan Andi Tonro, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Sulsel, pada Sabtu (29/7/2023) malam.

Peristiwa itu pun sempat membuat heboh para pengunjung wisma maupun warga sekitar. Saat ini polisi juga telah memasang garis pembatas di lokasi kejadian.

Di lokasi juga ditemukan beberapa barang bukti yang merupakan milik korban termasuk senjata tajam dan sendal.

Korban sendiri tewas akibat sejumlah luka tusuk senjata tajam di bagian perutnya. Polisi kini juga telah melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi maupun olah tempat kejadian perkara (TKP).

Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Mokhamad Ngajib mengatakan, saat ini pihaknya tengah berupaya mengejar pelaku penganiayaan.

"Dibawa ke rumah sakit (RS) dan meninggal dunia, sekarang kita masih melakukan pengejaran terhadap pelakunya," ucap Ngajib kepada awak media di lokasi, Minggu (30/7/2023) dini hari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Update Banjir Sidrap Sulsel, Ratusan Warga Mengungsi, Bantuan Perbekalan Makanan dan Air Bersih Dinantikan

Update Banjir Sidrap Sulsel, Ratusan Warga Mengungsi, Bantuan Perbekalan Makanan dan Air Bersih Dinantikan

Makassar
6 Jam Geledah Rumah Adik SYL di Makassar, Penyidik KPK Bawa Keluar Dua Koper Warna Gelap

6 Jam Geledah Rumah Adik SYL di Makassar, Penyidik KPK Bawa Keluar Dua Koper Warna Gelap

Makassar
Pencuri Brankas Perhiasan Milik Pengusaha di Makassar Ditangkap, Dilumpuhkan saat Kabur

Pencuri Brankas Perhiasan Milik Pengusaha di Makassar Ditangkap, Dilumpuhkan saat Kabur

Makassar
Sempat Tertunda Keberangkatannya, Jemaah Haji Kloter 5 Makassar Sujud Syukur Saat Tiba di Madinah

Sempat Tertunda Keberangkatannya, Jemaah Haji Kloter 5 Makassar Sujud Syukur Saat Tiba di Madinah

Makassar
KPK Geledah Rumah Mewah Adik SYL di Makassar

KPK Geledah Rumah Mewah Adik SYL di Makassar

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Imbas Pesawat Garuda Alami Kendala Mesin, Penerbangan Jemaah Haji Kloter 6 Makassar Dibagi Dua

Imbas Pesawat Garuda Alami Kendala Mesin, Penerbangan Jemaah Haji Kloter 6 Makassar Dibagi Dua

Makassar
Rumah Mewah Milik Pengusaha di Makassar Disatroni Maling, Brankas Isi Emas Raib

Rumah Mewah Milik Pengusaha di Makassar Disatroni Maling, Brankas Isi Emas Raib

Makassar
Ganti Pesawat, 450 Jemaah Haji Kloter 5 Embarkasi Makassar Diterbangkan Lagi

Ganti Pesawat, 450 Jemaah Haji Kloter 5 Embarkasi Makassar Diterbangkan Lagi

Makassar
Detik-detik Muncul Percikan Api di Pesawat Garuda, Jemaah Haji Sempat Dengar Ledakan Sebelum Lepas Landas

Detik-detik Muncul Percikan Api di Pesawat Garuda, Jemaah Haji Sempat Dengar Ledakan Sebelum Lepas Landas

Makassar
Muncul Percikan Api di Pesawat Garuda, Kemenag: Kondisi Seluruh Jemaah Haji Sulsel Baik

Muncul Percikan Api di Pesawat Garuda, Kemenag: Kondisi Seluruh Jemaah Haji Sulsel Baik

Makassar
Muncul Percikan di Pesawat Garuda yang Bawa 450 Haji Sulsel, Api Muncul Usai Lepas Landas

Muncul Percikan di Pesawat Garuda yang Bawa 450 Haji Sulsel, Api Muncul Usai Lepas Landas

Makassar
Viral Tiang Listrik Berdiri di Bahu Jalan Makassar hingga Kerap Ditabrak Pengendara, Telkom Janji Dipindah Besok

Viral Tiang Listrik Berdiri di Bahu Jalan Makassar hingga Kerap Ditabrak Pengendara, Telkom Janji Dipindah Besok

Makassar
Pesawat Garuda yang Bawa 450 Jemaah Haji Sulsel Keluarkan Percikan Api di Udara, Mendarat Darurat dengan Selamat

Pesawat Garuda yang Bawa 450 Jemaah Haji Sulsel Keluarkan Percikan Api di Udara, Mendarat Darurat dengan Selamat

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 15 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 15 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com