KOMPAS.com - KN, bocah 14 bulan asal Makassar, Sulawesi Selatan terkena panah di bagian wajahnya pada Selasa (1/2/2022).
Saat kejadian ia dan sang tante dibonceng pamannya pulang ke rumahnya di kawasan Jalan Galangan Kapal, Makassar.
Saat pulang menuju rumah, mereka bertemu dengan kelompok motor. Saat itulah KN terkena panah di bagian pipi
Bocah 14 bulan tersebut langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.
Setelah panah di pipinya dicabut, KN dizinkan untuk dibawa pulang ke rumah.
Baca juga: Bayi 1 Tahun di Makassar Dipanah, 6 Anggota Kelompok Motor Ditangkap
Haedir (29), ayah KN mmebenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan setelah mendapatkan perawatan, kondisi anaknya sudah membaik.
"Alhamdulillah sudah membaik. Sudah mau main-main lagi," kata Haedir, Rabu (2/2/2022) dikutip dari Tribun Makassar.
Ia mengatakan setelah kejadian, putranya sempat rewel karena kesakitan.
"Semalam rewel sekali, mungkin karena sudah habis biusnya itu waktu operasi ringan (pencabutan anak panah)," ungkapnya.
Baca juga: 7 Remaja Pembuat Puluhan Busur Panah Wayer Ditangkap, Terungkap Setelah Video Perakitan Viral
Untuk menutup bekas luka tancapan anak panah yang menempel di pipi KN, dibutuhkan lima jahitan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.