Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pecatan Polisi Jadi Bandar Narkoba di Sulsel, Ambil Sabu dari Nunukan

Kompas.com - 28/05/2024, 17:41 WIB
Reza Rifaldi,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

 


MAKASSAR, KOMPAS.com - Pecatan anggota Polri berinisial AR (42) ditangkap jajaran Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Sulsel usai kedapatan menjual narkotika jenis sabu.

Berdasarkan informasi, AR diamankan bersama seorang rekannya berinisial MA di kediamannya di Kecamatan Soreang, Kota Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada Selasa (21/5/2024) lalu.

Saat diamankan, AR sempat membuang beberapa barang bukti paketan sabu ke dalam kloset.

Polisi pun hanya menyita sebanyak dua saset sabu seberat dua gram siap edar dari tangan keduanya.

Baca juga: Remaja Terkena Anak Panah di Makassar, Polisi: Luka Tusuk Sedikit, Tidak Parah

Kasubdit 3 Ditresnarkoba Polda Sulsel AKBP Fajri Mustafa mengatakan, AR yang merupakan pecatan kepolisian mempunyai peran sebagai bandar sekaligus pengedar.

"Pelaku AR berperan dan pernah menjemput narkotika jenis sabu sebanyak 75 gram dari Nunukan. Sementara pelaku MA membantu dalam penjualannya," ungkap Fajri, dalam keterangannya kepada awak media, Selasa (28/5/2024).

Informasinya juga, AR dipecat dari instansi kepolisian dengan kasus yang sama sejak 2018.

Bahkan, AR sudah pernah menjalani hukuman di lembaga pemasyarakatan (lapas).

"Yang bersangkutan (AR) memang sering melakukan perjalanan ke Nunukan. Residivis di tahun 2018, sudah di PTDH juga," ungkap dia.

Berdasarkan penelusuran polisi, barang haram tersebut diedarkan AR di beberapa wilayah.

Baca juga: Viral, Video Sekelompok Pria Misterius Bakar Rumah Kos di Makassar

 

Di antaranya, Kota Parepare, Kabupaten Pinrang, dan Kabupaten Sidrap.

Atas perbuatannya AR dan MA bakal dijerat dengan Pasal 114 Ayat 1 UU RI Nomor 35 tentang Penyalahgunaan dan Peredaran Narkoba.

Maksimal hukuman hingga 20 tahun kurungan penjara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kasus Perundungan Siswa Difabel di Makassar, Polisi Panggil Orangtua Pelaku Besok

Kasus Perundungan Siswa Difabel di Makassar, Polisi Panggil Orangtua Pelaku Besok

Makassar
Bandara Sultan Hasanuddin Tunda Operasional Terminal Baru

Bandara Sultan Hasanuddin Tunda Operasional Terminal Baru

Makassar
Dua Wisatawan Asal Jawa Timur Tenggelam di Pantai Taipa Konawe Utara, Satu Meninggal dan Satunya Masih Pencarian

Dua Wisatawan Asal Jawa Timur Tenggelam di Pantai Taipa Konawe Utara, Satu Meninggal dan Satunya Masih Pencarian

Makassar
Cerita Novitasari, 2 Kali Melahirkan Harus Ditandu Melewati Jalan Rusak Menuju Klinik

Cerita Novitasari, 2 Kali Melahirkan Harus Ditandu Melewati Jalan Rusak Menuju Klinik

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Selasa 18 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Ajakan Idul Adha di Rumah Orangtua Ditolak, Pria di Sulsel Tikam Istri hingga Kritis

Ajakan Idul Adha di Rumah Orangtua Ditolak, Pria di Sulsel Tikam Istri hingga Kritis

Makassar
Usai Tukar Kupon Kurban, Wanita di Makassar Tewas Tersengat Listrik

Usai Tukar Kupon Kurban, Wanita di Makassar Tewas Tersengat Listrik

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Saat Sapi Kurban di Makassar Jatuh ke Sumur, 18 Petugas Damkar Diterjunkan untuk Evakuasi

Saat Sapi Kurban di Makassar Jatuh ke Sumur, 18 Petugas Damkar Diterjunkan untuk Evakuasi

Makassar
Lapangan Karebosi Jadi Lokasi Shalat Id di Kota Makassar, Ini Titik Parkirnya

Lapangan Karebosi Jadi Lokasi Shalat Id di Kota Makassar, Ini Titik Parkirnya

Makassar
Pesona Salukang Kallang, Goa Terpanjang di Indonesia

Pesona Salukang Kallang, Goa Terpanjang di Indonesia

Makassar
Kisah Pilu Kakek di Makassar Gendong Jenazah Cucunya Pakai Ojol Sejauh 53 Km

Kisah Pilu Kakek di Makassar Gendong Jenazah Cucunya Pakai Ojol Sejauh 53 Km

Makassar
Video Viral Jenazah Bayi di Makassar Diantar Ojol Sejauh 53 Km, RSUP Tadjuddin Chalid: Kami Mohon Maaf

Video Viral Jenazah Bayi di Makassar Diantar Ojol Sejauh 53 Km, RSUP Tadjuddin Chalid: Kami Mohon Maaf

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Disdik Cari Penyebar Video Perundungan Siswa SMP di Makassar

Disdik Cari Penyebar Video Perundungan Siswa SMP di Makassar

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com