Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemarau Panjang, Perum Bulog Palopo Harap Warga Tidak Khawatir Kekurangan Beras, Stok Aman hingga Februari 2024

Kompas.com - 19/09/2023, 15:58 WIB
Amran Amir,
Khairina

Tim Redaksi

PALOPO, KOMPAS.com - Perum Bulog Cabang Palopo, Sulawesi Selatan menyalurkan 1.433,75 ton bantuan beras program stabilisasi pasokan dan harga pangan (SPHP) ke 6 kabupaten/kota di Sulawesi Selatan.

Penyaluran beras ini dilakukan di tengah naiknya harga beras di pasaran dan diharapkan mampu menekan harga, mengingat harga beras terendah di wilayah tersebut rata-rata Rp13.000 perkilogram.

Baca juga: Stok Beras di Bangka Belitung Dipastikan Aman hingga Akhir Tahun

Kepala Perum Bulog Cabang Palopo, Muhammad Junaedy, meminta masyarakat tidak panik  dengan ketersediaan beras selama musim kemarau panjang di wilayah Luwu, Palopo, Luwu Utara,  Luwu Timur,  Tana Toraja dan Toraja Utara karena stok masih aman dan cukup  hingga Februari 2024.

“Stok beras saat ini tersedia 3.200 ton, sementara penyaluran bantuan pangan untuk men-cover 5 kabupaten dan 1 kotamembutuhkan 1.500 ton, artinya pada saat selesai penyaluran kami masih mempunyai stok   kurang lebih 1.500 ton dan masih akan ada penambahan dari dua kegiatan yaitu pengadaan untuk Palopo yang bulan ini sudah dimulai dan ada beras dari cabang bulog lainnya,” kata Muhammad Junaedy, saat dikonfirmasi, Selasa (19/9/2023).

Baca juga: Dampak Kekeringan di Purworejo, Petani Gagal Panen, Harga Beras Naik

Muhammad Junaedy mengatakan stok beras untuk enam wilayah kabupaten/kota tersebut aman hingga Februari 2024.

“Stok beras hari ini dil uar dari bantuan pangan bisa bertahan hingga Februari 2024 mendatang, jadi masyarakat tidak perlu panik akan kekurangan pangan,” ucap Muhammad Junaedy.

Lanjut Junaedy, penyaluran beras program SPHP tersebut sudah dilakukan sejak pekan lalu yang mencakup 143.375.431 keluarga penerima manfaat (KPM) yang masing-masing mendapat 10 Kilogram (Kg) beras.

“Jadi beras sudah kami salurkan sebanyak 1.433.750 Kg beras ke masing-masing daerah yakni Kota Palopo 10.614 KPM, Luwu 45.431 KPM, Luwu Utara 29.382 KPM, Luwu Timur 18.658 KPM, Tana Toraja 18.899 KPM, dan Toraja Utara 20.391 KPM,” ujar Muhammad Junaedy.

Kepala bidang distribusi dan cadangan pangan  Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Luwu, Hamiruddin Syukur menyebutkan sebanyak 45. 431 keluarga penerima manfaat (KPM) di Luwu  mendapat jatah beras premium masing-masing 10 kilogram

“Penyalurannya langsung ke seluruh kecamatan  atau desa dengan jumlah keseluruhan sebanyak 45.431 KPM,” tutur Hamiruddin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Demo May Day di Makassar Ricuh, Polisi Amankan 5 Orang

Demo May Day di Makassar Ricuh, Polisi Amankan 5 Orang

Makassar
ASN Pemkab Jeneponto Ditangkap karena Jual Sabu untuk Kedua Kalinya

ASN Pemkab Jeneponto Ditangkap karena Jual Sabu untuk Kedua Kalinya

Makassar
Peringati 'May Day', Buruh dan Mahasiswa Padati Jalanan Makassar

Peringati "May Day", Buruh dan Mahasiswa Padati Jalanan Makassar

Makassar
Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga 2 Mei Imbas Erupsi Gunung Ruang

Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga 2 Mei Imbas Erupsi Gunung Ruang

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 1 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Asyik Konsumsi Narkoba, Honorer di Gorontalo Diciduk Polisi

Asyik Konsumsi Narkoba, Honorer di Gorontalo Diciduk Polisi

Makassar
Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado

Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi Manado

Makassar
Hujan Abu Vulkanik Gunung Ruang Landa Manado, Dinas Pendidikan Diminta Liburkan Siswa

Hujan Abu Vulkanik Gunung Ruang Landa Manado, Dinas Pendidikan Diminta Liburkan Siswa

Makassar
Usut Dugaan Penyelewengan Dana Hibah, Bendahara Umum KONI Makassar Diperiksa

Usut Dugaan Penyelewengan Dana Hibah, Bendahara Umum KONI Makassar Diperiksa

Makassar
Gunung Ruang Alami Erupsi Lagi, Pemprov Siapkan 2 Tempat untuk Relokasi 300 KK

Gunung Ruang Alami Erupsi Lagi, Pemprov Siapkan 2 Tempat untuk Relokasi 300 KK

Makassar
Bawa 30 Kg Sabu dari Kaltara, Kurir Narkoba Ditangkap di Pelabuhan Rakyat Awarange Sulsel

Bawa 30 Kg Sabu dari Kaltara, Kurir Narkoba Ditangkap di Pelabuhan Rakyat Awarange Sulsel

Makassar
Terdampak Aktivitas Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Kembali Ditutup

Terdampak Aktivitas Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Kembali Ditutup

Makassar
Status Gunung Ruang Kembali Awas, Terjadi Erupsi Dini Hari Tadi

Status Gunung Ruang Kembali Awas, Terjadi Erupsi Dini Hari Tadi

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Kronologi Bocah 4 Tahun Terjebak di Mesin Cuci di Makassar, Petugas: Tak Alami Luka

Kronologi Bocah 4 Tahun Terjebak di Mesin Cuci di Makassar, Petugas: Tak Alami Luka

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com