Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tarif Tol Makassar Seksi IV (JTSE) Terbaru 2023

Kompas.com - 19/03/2023, 19:42 WIB
Puspasari Setyaningrum

Editor

KOMPAS.com - Jalan Tol Makassar Seksi IV atau Jalan Tol Seksi Empat (JTSE) adalah sebuah ruas tol yang berada di wilayah Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan.

Jalan Tol Makassar Seksi IV yang juga dikenal dengan nama Tol Ir. Sutami ini merupakan kelanjutan dari ruas Tol Ujung Pandang Seksi 1, 2, dan 3.

Adapun pengelolaan Jalan Tol Makassar Seksi IV dilakukan oleh PT. Jalan Tol Seksi Empat (JTSE) yang merupakan anak usaha dari PT Margautama Nusantara (MUN).

Baca juga: Tarif Tol Ujung Pandang Seksi 1, 2, dan 3 Terbaru 2023

Dilansir dari laman resmi Kementerian PUPR, Jalan Tol Makassar Seksi IV memiliki panjang keseluruhan 11,5 kilometer.

Adapun pengendara dapat mengakses jalan tol ini melalui 5 gerbang tol, yaitu gerbang tol Tamalanrea, Parangloe (KIMA), Bira Timur (KIMA), Bira Barat (Baddoka), dan Biringkanaya (Mandai).

Baca juga: Tarif Tol Waru-Juanda Terbaru 2023

Pembangunan jalan tol ini memakan waktu 2,5 tahun, yang kemudian beroperasi pada tahun 2008 setelah diresmikan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Dengan adanya jalan tol ini, akses antara pelabuhan, Kota Makassar, dan Bandara Sultan Hasanudin bisa menjadi lebih cepat.

Peran Jalan Tol Makassar Seksi IV juga sangat penting untuk mendukung kawasan ekonomi terpadu Mamminasata (Makassar, Maros, Sungguminasa, dan Takalar).

Baca juga: Tarif Tol Medan-Binjai Terbaru 2023

Rincian Tarif Tol Makassar Seksi IV

Tarif Tol Makassar Seksi IV ditetapkan melalui Kepmen PU No 1485/KPTS/M/2021, di mana penyesuaian tarif tersebut telah dilakukan pada 15 Desember 2021.

Lebih lanjut, berikut adalah rincian tarif Tol Makassar Seksi IV terbaru 2023 di tiap gerbang tol untuk semua golongan kendaraan.

  • Tarif di Gerbang Tol Tamalanrea: Golongan I Rp 10.000, Golongan II Rp 17.000, Golongan III Rp 17.000, Golongan IV Rp 25.000 dan Golongan V Rp 25.000.
  • Tarif di Gerbang Tol Parangloe (KIMA): Golongan I Rp 15.500, Golongan II Rp 23.000. Golongan III Rp 23.000, Golongan IV Rp 32.000 dan Golongan V Rp 32.000.
  • Tarif di Gerbang Tol Bira Timur (KIMA): Golongan I Rp 5.500, Golongan II Rp 9.000, Golongan III Rp 9.000, Golongan IV Rp 13.000, dan Golongan V Rp 13.000.
  • Tarif di Gerbang Tol Bira Barat (Baddoka): Golongan I Rp 5.500, Golongan II Rp 9.000, Golongan III Rp 9.000, Golongan IV Rp 13.000, dan Golongan V Rp 13.000.
  • Tarif di Gerbang Tol Biringkanaya (Mandai): Golongan I Rp 10.000, Golongan II Rp 17.000, Golongan III Rp 17.000, Golongan IV Rp 25.000, dan Golongan V Rp 25.000.

Tarif ini juga berlaku di musim mudik Lebaran 2023, sehingga pengendara dianjurkan untuk mempersiapkan diri dengan mengisi e-toll agar pembayaran bisa dilakukan dengan lancar.

Sumber:
pu.go.id, bpjt.pu.go.idtolmakassar.comkompas.com (Penulis : Arif Nugrahadi, Editor : Aditya Maulana)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Desa Terisolasi, Lansia Korban Longsor Luwu Ditandu dan Diterbangkan dengan Helikopter ke Belopa

Desa Terisolasi, Lansia Korban Longsor Luwu Ditandu dan Diterbangkan dengan Helikopter ke Belopa

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Oknum TNI AL Diduga Tembak Warga Sipil, Danlantamal VI: Proses Hukum Terus Berjalan

Oknum TNI AL Diduga Tembak Warga Sipil, Danlantamal VI: Proses Hukum Terus Berjalan

Makassar
Kronologi Oknum TNI AL di Makassar Tembak 2 Warga Sipil, 1 Orang Tewas

Kronologi Oknum TNI AL di Makassar Tembak 2 Warga Sipil, 1 Orang Tewas

Makassar
Oknum TNI AL di Makassar Diduga Tembak 2 Warga Sipil, 1 Orang Tewas

Oknum TNI AL di Makassar Diduga Tembak 2 Warga Sipil, 1 Orang Tewas

Makassar
Alasan Jaksa Putuskan Kasasi Setelah Kades Terdakwa Pencabulan di Mamuju Divonis Bebas

Alasan Jaksa Putuskan Kasasi Setelah Kades Terdakwa Pencabulan di Mamuju Divonis Bebas

Makassar
Soal Kades Divonis Bebas Atas Kasus Pemerkosaan, Satgas PPA Sulbar Minta Kementrian PPPA Dilibatkan

Soal Kades Divonis Bebas Atas Kasus Pemerkosaan, Satgas PPA Sulbar Minta Kementrian PPPA Dilibatkan

Makassar
Pria di Mamuju Sulbar Kabur ke Hutan Usai Diduga Cabuli Keponakan

Pria di Mamuju Sulbar Kabur ke Hutan Usai Diduga Cabuli Keponakan

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Minggu 5 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Makassar
Pj Gubernur Sulsel Ungkap Ada Ribuan Warga Desa Terisolasi di Gunung Latimojong

Pj Gubernur Sulsel Ungkap Ada Ribuan Warga Desa Terisolasi di Gunung Latimojong

Makassar
Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga 4 Mei 2024, 11.345 Penumpang Terdampak

Bandara Sam Ratulangi Masih Ditutup hingga 4 Mei 2024, 11.345 Penumpang Terdampak

Makassar
96 Kades Terpilih Batal Dilantik, Warga Konawe Selatan Ramai-ramai Demo Bupatinya

96 Kades Terpilih Batal Dilantik, Warga Konawe Selatan Ramai-ramai Demo Bupatinya

Makassar
Update Banjir dan Longsor di Sulsel serta Penetapan Tanggap Daruratnya

Update Banjir dan Longsor di Sulsel serta Penetapan Tanggap Daruratnya

Makassar
Banjir Bandang Luwu Tewaskan 7 Orang, Ratusan Warga Mengungsi

Banjir Bandang Luwu Tewaskan 7 Orang, Ratusan Warga Mengungsi

Makassar
Masih Ditahan, Total 53 Mahasiswa Diamankan Saat Aksi Peringatan Hardiknas di Makassar

Masih Ditahan, Total 53 Mahasiswa Diamankan Saat Aksi Peringatan Hardiknas di Makassar

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com