Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Senjata Tradisional Sulawesi Selatan, Salah Satunya Badik

Kompas.com - 17/01/2023, 22:00 WIB
Dini Daniswari

Editor

KOMPAS.com - Ada sejumlah senjata tradisional Sulawesi Selatan.

Senjata tradisional tersebut telah dikenal sejak zaman kerajaan, yang antara lain digunakan sebagai alat perang, berburu, dan kelengkapan pakaian tradisional laki-laki.

Senjata tradisional tersebut juga diwariskan dari generasi terdahulu kepada generasi berikutnya.

Berikut ini adalah daftar senjata tradisional Sulawesi Selatan.

7 Senjata Tradisional Sulawesi Selatan

1. Badik

Badik berasal dari Sulawesi Selatan. Badik dikenal dengan sebutan Kalio pada era Luwu Kuno. Pada zaman dahulu, badik banyak digunakan sebagai alat pertanian dan bertahan hidup jika ada bahaya mengancam.

Pada perkembangannya kalio berubah nama menjadi badik dan digunakan untuk menjaga siri atau harga diri.

Baca juga: Mengenal Keunikan Senjata Tradisional Badik Khas Sulawesi Selatan

2. Bessing

Bessing atau tombak merupakan senjata tradisional Sulawesi Selatan yang berbentuk kayu dan ujung besi tajam.

Bessing dibuat sepanjang satu meter dengan ujung besi bermata dua yang berkelok menyerupai keris dua kelok.

3. Tappi

Tappi adalah keris asal Suku Bugis, Sulawesi Selatan.

Tappi mempunyai bilah bermata dua yang berkelok-kelok dan meruncing di bagian ujungnya.

Tappi asli terbuat dari batu meteor yang harganya bisa mencapai milyaran rupiah.

Gagang tappi diukir membentuk kepala burung laut. Hal tersebut karena, masyarakat Bugis (salah satu suku Sulawesi Selatan) merupakan suku bangsa pelaut.

4. Pantu

Pantu merupakan senjata tradisional berbentuk tongkat.

Dimana, pantu terbuat dari kayu bulat dengan bebatan besi pada bagian pangkalnya. Bagian tersebut digunakan untuk memukul atau menyodok musuh.

Baca juga: Keunikan Senjata Tradisional Sulawesi Selatan

5. Waju Rante

Waju rante bukan berbentuk senjata melainkan baju tradisional yang digunakan untuk pertahanan diri dari Sulawesi Selatan.

Nama lain waju rante adalah rantai cincin besi yang diuntai dan dirajut kemudian dikombinasikan dengan kepingan besi.

Waju rante digunakan dalam perang untuk perlindungan diri dari senjata musuh.

6 Alameng

Alameng yang dalam bahasa bone disebut dengan Alameng Tarapeng merupakan senjata tradisional Sulawesi Selatan yang dianggap sakral.

Alameng juga merupakan pusaka kerajaan sejenis kelewang yang hulu dan sarungnya berlapis emas.

Konon, Alameng hanya dimiliki oleh raja dan penasehat spiritualnya.

Alameng yang merupakan salah satu pusaka kerajaan ini merupakan simbol kemakmuran dan kekuatan, sehingga senjata tradisional ini tidak dapat dibawa kelua istana sembarangan.

7. Kawali

Kawali adalah senjata tradisional Sulawesi Selatan yang bentuknya, seperti badik.

Kawali mempunyai gagang kayu yang bengkok dengan bilah bermata satu yang panjang, ramping, dan runcing pada ujungnya.

Baca juga: Mengenal Senjata Tradisional Sulawesi Tengah

Kawali berfungsi sebagai senjata dalam pertarungan, simbol kedewasaan (diselipkan dipinggang laki-laki dewasa), simbol status sosial, penangkal bala, sumpah setia kepada raja, memiliki kekuatan magis, dan warisan keluarga.

(Penulis: Silmi Nurul Utami; Editor: Serafica Gischa; Michael Hangga Wismabrata)

Sumber:

disbudpar.sulselprov.go.id

budaya-indonesia.org

makassar.tribunnews.com

www.kompas.com

regional.kompas.com

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Hari Dilanda Banjir, 129 Rumah Terendam di Kecamatan Baebunta Luwu Utara

3 Hari Dilanda Banjir, 129 Rumah Terendam di Kecamatan Baebunta Luwu Utara

Makassar
Sopir Truk Ditemukan Tak Bernyawa di Pelabuhan Ferry Baubau, Polisi: Ada Riwayat Stroke

Sopir Truk Ditemukan Tak Bernyawa di Pelabuhan Ferry Baubau, Polisi: Ada Riwayat Stroke

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Warga Makassar Temukan Kardus Berisi Bayi Perempuan di Depan Warung

Warga Makassar Temukan Kardus Berisi Bayi Perempuan di Depan Warung

Makassar
Buron 2 Bulan, Pria yang Melempar Bom Molotov ke Ayah dan Adik Ditangkap

Buron 2 Bulan, Pria yang Melempar Bom Molotov ke Ayah dan Adik Ditangkap

Makassar
Pengiriman Emas Batangan 10 Kg Diduga Hasil PETI Digagalkan di Bandara Sam Ratulangi Manado

Pengiriman Emas Batangan 10 Kg Diduga Hasil PETI Digagalkan di Bandara Sam Ratulangi Manado

Makassar
Antisipasi Penyakit Jembrana, Pemprov Gorontalo Perketat Wilayah Perbatasan dengan Sulteng

Antisipasi Penyakit Jembrana, Pemprov Gorontalo Perketat Wilayah Perbatasan dengan Sulteng

Makassar
Motif Penganiayaan Bocah SMP di Makassar, Pelaku Sakit Hati Sering Dipalak dan Diejek

Motif Penganiayaan Bocah SMP di Makassar, Pelaku Sakit Hati Sering Dipalak dan Diejek

Makassar
Terungkap, Manusia Silver, Pengemis, dan Badut-Badut di Kota Makassar Beromzet hingga Rp 1 Juta per Hari

Terungkap, Manusia Silver, Pengemis, dan Badut-Badut di Kota Makassar Beromzet hingga Rp 1 Juta per Hari

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 24 April 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Truk Kontainer Tabrak 7 Kendaraan di Turunan Curam Datae, Sidrap, 1 Tewas

Truk Kontainer Tabrak 7 Kendaraan di Turunan Curam Datae, Sidrap, 1 Tewas

Makassar
Tim Tabur Kejati Sulsel Tangkap DPO Kasus Perzinaan di Makassar

Tim Tabur Kejati Sulsel Tangkap DPO Kasus Perzinaan di Makassar

Makassar
3 Anak di Polewali Mandar Tertimpa Tembok yang Roboh, 2 Orang Meninggal

3 Anak di Polewali Mandar Tertimpa Tembok yang Roboh, 2 Orang Meninggal

Makassar
30 Pemuda di Makassar Diamankan Saat Pesta Miras, Digelandang ke Mapolsek Panakkukang

30 Pemuda di Makassar Diamankan Saat Pesta Miras, Digelandang ke Mapolsek Panakkukang

Makassar
Viral, Video Seorang Perempuan di Makassar Pegang Parang Saat Hendak Ditagih Utang

Viral, Video Seorang Perempuan di Makassar Pegang Parang Saat Hendak Ditagih Utang

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com