Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Solar di Makassar Langka Sepekan Terakhir, Begini Penjelasan Pertamina

Kompas.com - 21/05/2024, 04:41 WIB
Hendra Cipto,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar kembali langka di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Bahkan, para sopir truk menyebut kelangkaan solar sudah terjadi sepekan terakhir.

Seperti di SPBU Mandiri Jalan Ir Sutami, samping Jalan Tol Makassar. Di SPBU tersebut, tampak sejumlah truk terparkir di area SPBU dan sekitarnya demi menunggu solar datang.

Salah satu sopir truk pengangkut barang, Udin mengatakan, kelangkaan ini sudah sepekan terakhir terjadi.

Baca juga: Gudang Penyimpanan BBM Ilegal di Banjar Digerebek, 4.000 Liter Solar Disita

"Sudah sepekan ini begini, solar langka lagi. Bagaimana pemerintah ini, selalu kosongkan solar di SPBU. Sedangkan, kami rugi kalau beli dexlite untuk angkut barang logistik ke daerah-daerah di Sulsel," katanya, Senin (20/5/2024).

Sopir truk lainnya, Arif menyayangkan kelangkaan solar yang sering terjadi di Makassar. Menurut dia, jika solar langka akan mempengaruhi kenaikan harga semua barang terutama kebutuhan pokok masyarakat.

"Kalau begini terus solar langka, akan naik naik lagi harga kebutuhan pokok dan barang lainnya. Karena jasa angkutan mahal, truk pengangkut barang menggunakan dexlite yang harga mahal," ujarnya.

Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, Fahrougi Andriani Sumampouw yang dikonfirmasi membenarkan adanya kendala pengiriman solar dari Balikpapan, Kalimantan Timur ke Makassar, Sulawesi Selatan.

Dia mengatakan kapal pengangkut solar mengalami hambatan dengan cuaca buruk.

"Memang ada kendala pengiriman, kapal pengangkut solar terkendala cuaca. Jadi kapal pengangkut solar terlambat masuk di Makassar. Tapi tadi sore, kapal sudah sandar di Kota Makassar," katanya.

Fahrougi mengungkapkan, setelah kapal tiba di Makassar, solar akan segera disalurkan ke seluruh SPBU sesuai dengan kebutuhan.

"PT Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi terus mengupayakan stok dan penyaluran BBM dan LPG di wilayah Sulawesi Selatan tetap aman," tandasnya.

Pihaknya pun terus melakukan langkah antisipasi untuk memastikan dampak cuaca buruk terhadap pengiriman BBM bisa diminimalisir. Sehingga pelayanan kepada masyarakat dapat dilaksanakan secara optimal.

"Ini juga menjadi tantangan tersendiri dalam pendistribusian BBM dan LPG di wilayah Sulawesi. Pertamina Patra Niaga terus mengupayakan berbagai langkah antisipasi, termasuk pengalihan pasokan di beberapa wilayah untuk memastikan stok BBM dan LPG mencukupi guna memenuhi kebutuhan masyarakat di wilayah Sulawesi Selatan," terangnya

Fahrougi mengimbau kepada masyarakat agar tetap membeli BBM dan LPG sesuai kebutuhan dan peruntukkannya.

"Apabila terdapat saran dan masukkan terkait pendistribusian BBM dan LPG ataupun penyalahgunaannya, masyarakat dapat menghubungi ke Pertamina Call Center (PCC) 135," tutupnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Butuh Tambahan Anggaran, Terminal Tipe C Luwu Belum Difungsikan

Butuh Tambahan Anggaran, Terminal Tipe C Luwu Belum Difungsikan

Makassar
Kasus Penikaman di Pesta Pernikahan di Mamuju, Pelaku Kakak-Beradik Ditangkap

Kasus Penikaman di Pesta Pernikahan di Mamuju, Pelaku Kakak-Beradik Ditangkap

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 26 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Diduga Ingin Bunuh Diri, Remaja Perempuan di Makassar Nekat Lompat dari Lantai 3 Rusunawa

Diduga Ingin Bunuh Diri, Remaja Perempuan di Makassar Nekat Lompat dari Lantai 3 Rusunawa

Makassar
Ketua Departemen di Fisip Unhas Diduga Lecehkan Empat Mahasiswi

Ketua Departemen di Fisip Unhas Diduga Lecehkan Empat Mahasiswi

Makassar
Kebakaran Hanguskan 1 Rumah di Luwu, 2 Keluarga Kehilangan Tempat Tinggal

Kebakaran Hanguskan 1 Rumah di Luwu, 2 Keluarga Kehilangan Tempat Tinggal

Makassar
Pemuda yang Tewas di Tugu Toraja Anjungan Pantai Losari Bukan karena Tertimpa, tapi Jatuh Saat Manjat

Pemuda yang Tewas di Tugu Toraja Anjungan Pantai Losari Bukan karena Tertimpa, tapi Jatuh Saat Manjat

Makassar
Terungkap Sosok Kapolsek yang Dicopot Terkait Judi, Kapolda Sulsel Dapat Laporan Langsung Masyarakat

Terungkap Sosok Kapolsek yang Dicopot Terkait Judi, Kapolda Sulsel Dapat Laporan Langsung Masyarakat

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Selasa 25 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Selasa 25 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Warga Buton Tengah Digegerkan Temuan Tulang Manusia di Tempat Sampah

Warga Buton Tengah Digegerkan Temuan Tulang Manusia di Tempat Sampah

Makassar
Seorang Pemuda Tewas Tertimpa Tugu di Anjungan Toraja Pantai Losari Makassar

Seorang Pemuda Tewas Tertimpa Tugu di Anjungan Toraja Pantai Losari Makassar

Makassar
Tersinggung Saling Tatap, 2 Mahasiswa di Makassar Duel dengan Sajam

Tersinggung Saling Tatap, 2 Mahasiswa di Makassar Duel dengan Sajam

Makassar
Besok, Bandara Sultan Hasanuddin Mulai Operasional Terminal Baru

Besok, Bandara Sultan Hasanuddin Mulai Operasional Terminal Baru

Makassar
6 Danau di Sulawesi dengan Ragam Keunikannya

6 Danau di Sulawesi dengan Ragam Keunikannya

Makassar
Asyik Bermain, Tangan Bocah di Makassar Tertancap Besi Pagar

Asyik Bermain, Tangan Bocah di Makassar Tertancap Besi Pagar

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com