Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ganjar Pranowo Tanggapi Bentrok Massa di Bitung Sulut

Kompas.com - 26/11/2023, 16:58 WIB
Muhamad Syahrial

Editor

Sumber

KOMPAS.com - Calon presiden (Capres) nomor urut 3 menghadiri acara Jalan Sehat Perjuangan di Jalan Jenderal Sudirman, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada Minggu (26/11/2023).

Acara yang diinisiasi oleh Komunitas Genzi Sulsel ini juga dihadiri ribuan warga Makassar dan sekitarnya.

Dalam kesempatan itu, Ganjar angkat bicara soal peristiwa bentrokan yang diduga melibatkan kubu pro-Palestina dan pro-Israel, di Bitung, Sulawesi Utara (Sulut).

"Kami kembali mendapatkan laporan. Ada kejadian yang kurang mengenakkan antar kelompok masyarakat karena saling dukung dan saling bela," kata Ganjar, dikutip dari Tribun-Timur.com.

"Kita boleh membela negara Palestina yang sedang tidak baik. Ada perang di belahan Eropa. Mari kita bikin semuanya agar bisa berdamai, dan rakyat Indonesia dalam keprihatinan-keprihatinan itu, di antara kita harus bersatu," sambungnya.

Baca juga: Dinkes Kota Bandung: Program Nyamuk Wolbachia Tidak Gantikan Upaya Pencegahan DBD Lainnya

Ganjar mengatakan, masyarakat Indonesia harus bersatu dan menghindari tindakan yang dapat memicu perpecahan.

"Tidak boleh berkelahi, tidak boleh bentrok. Kita doakan semuanya sehat," ujar Ganjar.

Minta warga awasi Pemilu 2024

Sebelumnya, Ganjar Pranowo juga hadir dalam acara pelantikan Tim Pemenangan Daerah (TPD) dan 24 Tim Pemenangan Kabupaten dan Kota (TPK) di Sulsel, di Tugu MNEK, Kota Makassar, Sulsel, Sabtu (25/11/2023).

Dalam acara itu, Ganjar meminta semua pendukungnya mewaspadai potensi kecurangan pada Pemilu 2024.

"Kalau ada yang melanggar sampaikan dan kita sendiri jangan melanggar," ucap Ganjar.

Baca juga: 10 Mahasiswa Pecinta Alam Terjebak Banjir Bandang di Sungai Gung Tegal

Ganjar juga meminta para pendukungnya untuk lebih masif dalam menyosialisasikan visi serta misi yang dibawa pasangan Ganjar-Mahfud.

Dan yang terpenting, Ganjar melanjutkan, pendukungnya tidak boleh saling mencemooh dengan pendukung capres lain.

"Saya titip, siapkan data dengan baik, ajak masyarakat untuk memilih dengan baik, sampaikan pesan-pesan, visi-misi, program dengan baik, tidak perlu mencomooh orang lain, dan pastikan di antara kita semuanya akan melakukan dengan baik," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Satu Calon Jemaah Haji Kloter 11 Asal Maluku Ditunda Berangkat ke Tanah Suci

Satu Calon Jemaah Haji Kloter 11 Asal Maluku Ditunda Berangkat ke Tanah Suci

Makassar
Terlibat Kasus Narkoba dan Penipuan Casis Bintara Polri, 12 Polisi di Sulbar Dipecat

Terlibat Kasus Narkoba dan Penipuan Casis Bintara Polri, 12 Polisi di Sulbar Dipecat

Makassar
Jalan Tertutup Longsor, Ibu Hamil di Luwu Terpaksa Ditandu untuk Melahirkan

Jalan Tertutup Longsor, Ibu Hamil di Luwu Terpaksa Ditandu untuk Melahirkan

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Mahasiswi di Makassar Dianiaya Mantan Pacar gara-gara Tak Diberi Sandi Ponsel

Mahasiswi di Makassar Dianiaya Mantan Pacar gara-gara Tak Diberi Sandi Ponsel

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Jasad Balita Ditemukan di TPA Antang Makassar, Setengah Badan Tertimbun Sampah

Jasad Balita Ditemukan di TPA Antang Makassar, Setengah Badan Tertimbun Sampah

Makassar
1.000 Pelari Akan Meriahkan LPS Monas Half Marathon 2024 Run The City Makassar

1.000 Pelari Akan Meriahkan LPS Monas Half Marathon 2024 Run The City Makassar

Makassar
500-an Warga Korban Banjir Mahakam Ulu Diungsikan ke Posko dan Gereja

500-an Warga Korban Banjir Mahakam Ulu Diungsikan ke Posko dan Gereja

Makassar
Pemuda di Wakatobi Ditemukan Gantung Diri di Hari Pernikahannya

Pemuda di Wakatobi Ditemukan Gantung Diri di Hari Pernikahannya

Makassar
Pasca Insiden Garuda, PPIH Embarkasi Makassar Gelar Doa untuk Keselamatan Pelaksanaan Haji

Pasca Insiden Garuda, PPIH Embarkasi Makassar Gelar Doa untuk Keselamatan Pelaksanaan Haji

Makassar
Viral, Wanita di Makasasar Tampar Anggota Polisi, Begini Kejadiannya

Viral, Wanita di Makasasar Tampar Anggota Polisi, Begini Kejadiannya

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Usai Viral, Tiang di Bahu Jalan Makassar yang Kerap Bikin Kecelakaan Dipindahkan

Usai Viral, Tiang di Bahu Jalan Makassar yang Kerap Bikin Kecelakaan Dipindahkan

Makassar
Mengintip Rumah Mewah SYL yang Disita KPK di Makassar, Seharga Rp 4,5 Miliar dan Dibangun Hanya Setahun

Mengintip Rumah Mewah SYL yang Disita KPK di Makassar, Seharga Rp 4,5 Miliar dan Dibangun Hanya Setahun

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com