Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Kelelahan Saat Ikuti Bimtek, Kades di Sulsel Ditemukan Tewas

Kompas.com - 10/05/2024, 05:31 WIB
Reza Rifaldi,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

 

MAKASSAR, KOMPAS.com - Kepala Desa (kades) berinisial MR (54), ditemukan tewas di dalam kamar salah satu hotel di Jalan Andi Djemma, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) pada Kamis (9/5/2024) malam. 

Jasad MR ditemukan dengan posisi terbaring dalam kamar. Hanya menggunakan pakaian dalam dan handuk. 

Kapolsek Rappocini AKP Mustari Alam mengatakan, jasad MR ditemukan pertama kali oleh rekan sekamarnya.

Sebelum ditemukan tewas, MR sempat meminta izin untuk beristirahat dalam kamar. 

"Iya benar ada peristiwa penemuan mayat, ditemukan pertama kali oleh rekan hingga pihak sekuriti melaporkan ke kami dan kami melakukan olah TKP di lokasi," kata Mustari kepada awak media saat dikonfirmasi, Jumat (10/5/2024) dini hari. 

Baca juga: Gadis 21 Tahun Ditemukan Tewas Dalam Kamar Indekos di Cirebon, Terdapat Luka di Kepala


Baca juga: Pria Misterius Ditemukan Penuh Lumpur dan Tangan Terikat di Sungai Babon Semarang

Diduga kelelahan

Mustari mengungkapkan, MR merupakan salah satu kades yang tengah menghadiri pelatihan bimbingan teknis (Bimtek) dari Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT). 

MR hadir mewakili Desa Kajoalaliddong, Kecamatan Barebbo, Kabupaten Bone, Sulsel. 

"Ada kegiatan yang diprakarsai oleh Kemendes PDTT yang rencananya dilaksanakan selama dua hari. Mulai dari tanggal 9 sampai 10. Almarhum tiba sejak kemarin," bebernya.

Baca juga: Pelaku Penembak Anak SD di Sleman dengan Senapan Angin Ditangkap, Alasannya Emosi

Sebelum ditemukan tak bernyawa, MR sempat melakukan sarapan pagi di hotel tersebut. Namun, saat acara Bimtek dimulai, MR tak kunjung hadir kembali. 

"Yang bersangkutan melaksanakan sarapan, kemudian izin ke kamarnya. Namun setelah itu tidak kembali lagi untuk melaksanakan kegiatan Bimtek," ucapnya. 

Dari hasil pemeriksaan sementara, MR meregang nyawa akibat kelelahan. Keterangan polisi juga menyebutkan bahwa tidak ada tanda-tanda mencurigakan di tubuh MR.

"Dari hasil penanganan pihak Inafis dan Dokpol, kematiannya tidak ada tanda-tanda kekerasan maupun yang lain," bebernya. 

Baca juga: Tawuran Pelajar SMK di Jalan Raya Bogor, Satu Tewas akibat Luka Tusukan

Jasad MR pun kini telah diserahkan ke pihak keluarga untuk disemayamkan.

Pihak keluarga juga menolak dilakukan otopsi. 

"Pihak keluarga menolak untuk diautopsi dan membuat surat pernyataan. Kemudian, kita dari pihak Polsek menyerahkan semua barang almarhum," tandasnya. 

Baca juga: Pelaku Penembak Anak SD di Sleman dengan Senapan Angin Ditangkap, Alasannya Emosi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Satu Calon Jemaah Haji Kloter 11 Asal Maluku Ditunda Berangkat ke Tanah Suci

Satu Calon Jemaah Haji Kloter 11 Asal Maluku Ditunda Berangkat ke Tanah Suci

Makassar
Terlibat Kasus Narkoba dan Penipuan Casis Bintara Polri, 12 Polisi di Sulbar Dipecat

Terlibat Kasus Narkoba dan Penipuan Casis Bintara Polri, 12 Polisi di Sulbar Dipecat

Makassar
Jalan Tertutup Longsor, Ibu Hamil di Luwu Terpaksa Ditandu untuk Melahirkan

Jalan Tertutup Longsor, Ibu Hamil di Luwu Terpaksa Ditandu untuk Melahirkan

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 20 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Mahasiswi di Makassar Dianiaya Mantan Pacar gara-gara Tak Diberi Sandi Ponsel

Mahasiswi di Makassar Dianiaya Mantan Pacar gara-gara Tak Diberi Sandi Ponsel

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Minggu 19 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Jasad Balita Ditemukan di TPA Antang Makassar, Setengah Badan Tertimbun Sampah

Jasad Balita Ditemukan di TPA Antang Makassar, Setengah Badan Tertimbun Sampah

Makassar
1.000 Pelari Akan Meriahkan LPS Monas Half Marathon 2024 Run The City Makassar

1.000 Pelari Akan Meriahkan LPS Monas Half Marathon 2024 Run The City Makassar

Makassar
500-an Warga Korban Banjir Mahakam Ulu Diungsikan ke Posko dan Gereja

500-an Warga Korban Banjir Mahakam Ulu Diungsikan ke Posko dan Gereja

Makassar
Pemuda di Wakatobi Ditemukan Gantung Diri di Hari Pernikahannya

Pemuda di Wakatobi Ditemukan Gantung Diri di Hari Pernikahannya

Makassar
Pasca Insiden Garuda, PPIH Embarkasi Makassar Gelar Doa untuk Keselamatan Pelaksanaan Haji

Pasca Insiden Garuda, PPIH Embarkasi Makassar Gelar Doa untuk Keselamatan Pelaksanaan Haji

Makassar
Viral, Wanita di Makasasar Tampar Anggota Polisi, Begini Kejadiannya

Viral, Wanita di Makasasar Tampar Anggota Polisi, Begini Kejadiannya

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Usai Viral, Tiang di Bahu Jalan Makassar yang Kerap Bikin Kecelakaan Dipindahkan

Usai Viral, Tiang di Bahu Jalan Makassar yang Kerap Bikin Kecelakaan Dipindahkan

Makassar
Mengintip Rumah Mewah SYL yang Disita KPK di Makassar, Seharga Rp 4,5 Miliar dan Dibangun Hanya Setahun

Mengintip Rumah Mewah SYL yang Disita KPK di Makassar, Seharga Rp 4,5 Miliar dan Dibangun Hanya Setahun

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com