Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tabrak Mobil, Truk Kontainer di Makassar Terbalik dan Timpa Pikap, Seorang Pemotor Terjepit Kakinya

Kompas.com - 31/10/2023, 20:06 WIB
Darsil Yahya M.,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) terjadi di Jalan Galangan Kapal, Kecamatan Tallo, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Selasa (31/10/2023) sore.

Insiden ini melibatkan satu unit truk kontainer, mobil kijang Innova warna hitam, mobil pikap warna putih dan dua sepeda motor.

Jafar (22) saksi mata di tempat kejadian perkara (TKP) mengatakan insiden kecelakaan itu terjadi pada pukul 14.30 Wita.

Baca juga: Kecelakaan 3 Kendaraan di Bantul, Seorang Guru Meninggal

Dia mengatakan dalam peristiwa itu, truk kontainer terjatuh dan menimpa mobil pikap dan kaki seorang pengendara sepeda motor.

"Mobil dari arah atas jembatan (Galangan Kapal) kemudian menabrak mobil (kijang) hitam terus terbalik menimpa mobil pikap, ada juga pemotor terjepit kakinya," kata Jafar kepada Kompas.com saat ditemui di lokasi. Selasa malam.

Namun dia mengaku tidak tahu pasti apakah truk kontainer mengalami rem blong atau tidak tidak.

"Kalau soal remnya blong saya kurang tahu,"ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan, usai menabrak mobil, sopir truk kontainer langsung kabur karena takut diamuk massa.

"Sopir bersama kernetnya langsung kabur usai menambrak," ungkapnya.

Anto (50) warga lainnya yang juga berada di TKP mengatakan pengendara motor yang tertimpa boks kontainer sudah dilarikan ke rumah sakit.

"Yang pemotor ada yang dilarikan ke rumah sakit saya lihat," ucap dia.

Sementara Kasat Lantas Polrestabes Makassar, Kompol Amin Toha belum ingin memberikan keterangan terkait insiden tersebut. Dia meminta waktu karena melakukan olah TKP di lokasi.

"Nanti yah," ucapnya singkat saat ditemui di lokasi.

Dalam rekaman CCTV yang diterima Kompas.com, terlihat truk kontainer melaju dari arah atas jembatan Galangan Kapal.

Kemudian dalam kondisi lalu lintas yang cukup padat truk kontainer menabrak mobil kijang yang ada di depannya. Lalu terbalik dan menimpa mobil pikap dan dua sepeda motor matik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Usut Dugaan Penyelewengan Dana Hibah, Bendahara Umum KONI Makassar Diperiksa

Usut Dugaan Penyelewengan Dana Hibah, Bendahara Umum KONI Makassar Diperiksa

Makassar
Gunung Ruang Alami Erupsi Lagi, Pemprov Siapkan 2 Tempat untuk Relokasi 300 KK

Gunung Ruang Alami Erupsi Lagi, Pemprov Siapkan 2 Tempat untuk Relokasi 300 KK

Makassar
Bawa 30 Kg Sabu dari Kaltara, Kurir Narkoba Ditangkap di Pelabuhan Rakyat Awarange Sulsel

Bawa 30 Kg Sabu dari Kaltara, Kurir Narkoba Ditangkap di Pelabuhan Rakyat Awarange Sulsel

Makassar
Terdampak Aktivitas Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Kembali Ditutup

Terdampak Aktivitas Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Kembali Ditutup

Makassar
Status Gunung Ruang Kembali Awas, Terjadi Erupsi Dini Hari Tadi

Status Gunung Ruang Kembali Awas, Terjadi Erupsi Dini Hari Tadi

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Kronologi Bocah 4 Tahun Terjebak di Mesin Cuci di Makassar, Petugas: Tak Alami Luka

Kronologi Bocah 4 Tahun Terjebak di Mesin Cuci di Makassar, Petugas: Tak Alami Luka

Makassar
Polisi Tangkap Pria yang Bakar Rumah Mertuanya di Makassar

Polisi Tangkap Pria yang Bakar Rumah Mertuanya di Makassar

Makassar
Bocah 4 Tahun Terjebak Dalam Mesin Cuci, Damkar Turun Tangan

Bocah 4 Tahun Terjebak Dalam Mesin Cuci, Damkar Turun Tangan

Makassar
Diduga Lecehkan Tiga Bocah SD, Pria di Makassar Diamuk Massa

Diduga Lecehkan Tiga Bocah SD, Pria di Makassar Diamuk Massa

Makassar
Dapat Perintah PDI-P Maju Pilkada Sulsel, Danny Pomanto Jajaki Koalisi dengan Parpol Lain

Dapat Perintah PDI-P Maju Pilkada Sulsel, Danny Pomanto Jajaki Koalisi dengan Parpol Lain

Makassar
Kasus Dugaan Pungli UNM, Polda Sulsel Periksa Dekan dan Staf

Kasus Dugaan Pungli UNM, Polda Sulsel Periksa Dekan dan Staf

Makassar
Damkar Makassar Kena 'Prank' Laporan Kebakaran Palsu, Sempat Kerahkan Personel dan Mobil Pemadam

Damkar Makassar Kena "Prank" Laporan Kebakaran Palsu, Sempat Kerahkan Personel dan Mobil Pemadam

Makassar
Wali Kota Makassar Siapkan Nobar Timnas Sambil Makan Gratis, di Mana Lokasinya?

Wali Kota Makassar Siapkan Nobar Timnas Sambil Makan Gratis, di Mana Lokasinya?

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com