Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sapi Kurban Presiden Jokowi di Bone Sempat Stres, Tak Mau Makan Usai Dipindah dari Kandangnya

Kompas.com - 28/06/2023, 16:52 WIB
Hendra Cipto,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

BONE, KOMPAS.com - Sapi kurban Presiden Joko Widodo (Jokowi) sempat mengalami stres hingga tidak mau makan setelah dibawa dari kandangnya ke dekat Masjid Jami Al Hikmah, Desa Bakunge, Kecamatan Ponre, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan. 

Hal tersebut diungkapkan pmilik sapi, Kistan. Seperti diketahui sapi yang dibeli Presiden Jokowi berjenis Limosin campuran Simental. 

Menurut Kistan, sapinya itu diberangkatkan dari kandangnya di Desa Patangkai, Kecamatan Ponre ke lapangan dekat Mesjid Jami Al Hikmah, Desa Bakunge, menggunakan truk, Selasa (27/6/2023) siang. Sapi tersebut tiba sore hari, lalu diikat di tiang pendopo alun-alun desa. 

Baca juga: Cerita Aiptu Eko Setiawan, Sapi Limosin Miliknya Dibeli Jokowi untuk Hewan Kurban di Sumbar

"Sejak sore, sapi ini sempat stres karena perpindahan lokasi dari kandang ke lokasi yang baru dilihatnya. Jadi sejak, Selasa (27/6/2023) sore itu tidak mau makan, meski sudah disiapkan pakannya seperti rumput gajah, dedak, dan batang pisang muda," ungkap Kistan saat ditemui di pendopo Alun-alun, Desa Ponre, Rabu (28/6/2023) sore.

Dia mengatakan sapi tersebut baru mau makan Rabu (28/6/2023).

"Baru, Rabu (28/6/2023) siang mau kembali makan," ungkapnya. 

Kistan mengatakan sebenarnya sapi kurban Jokowi tersebut sudah diserahterimakan dengan  pengurus Mesjid Jami Al Hikmah. Namun, dirinya tetap berada di lokasi mendampingi sapi tersebut hingga proses penyembelihan. 

"Sudah serah terima tadi malam, cuma saya akan terus dampingi hingga proses sembelih selesai. Lagian juga saya juga orang Kecamatan Ponre juga, cuma beda desa," katanya. 

Kistan menjelaskan, sapinya terpilih menjadi kurban Jokowi mengalahkan 5 sapi lainnya. Bahkan sapinya ini pernah menjadi pemenang ke-2 kontes sapi tingkat Provinsi Sulawesi Selatan. 

"Ada 5 ekor sapi menjadi nominasi. Tapi sapi saya terpilih karena sudah memenuhi syariat Islam dan beratnya 1,1 ton. Sapi saya ini dibeli seharga Rp 95 Juta oleh Sekretariat Presiden. Jadi sempat video call terus dengan pihak Sekretariat Kepresidenan," jelasnya. 

Sejak sapinya dibeli Presiden Jokowi, dia pun memberikan pelayanan ekstra. Sapinya tersebut dimandikan dua kali sehari dan diberi makan kesukaannya serta vitamin. 

"Bangga juga, karena sapi saya dibeli oleh Presiden Jokowi untuk jadi kurban Hari Raya Idul Adha. Sapi saya banyak dibeli orang untuk keperluan kurban. Bahkan tahun ini saya kirim sekitar 40 ekor ke Kalimantan," katanya.

Baca juga: 2 Sapi Milik Pensiunan Guru Dibeli Jokowi untuk Kurban di Banten

Pemantau dari Dinas Peternakan Sulsel, Burhan mengatakan ikut mendampingi dan mengawasi sapi kurban itu setelah dipilih Sekretariat Presiden.

"Setiap hari, tiga kali laporan ke Dinas Peternakan Sulsel untuk terus memantau kesehatan sapi kurban Jokowi ini. Di mana sapi kurban ini sebelum dipilih, melalui tahapan pemeriksaan kesehatan. Bahkan hingga mau dikurban pun, masih diperiksa kesehatannya," ujarnya. 

Burhan pun telah melaporkan kondisi sapi kurban Jokowi sempat stres saat pemindahan. 

"Saat pemindahan hingga sekarang masih terus dilaporkan dan dipantau. Sudah saya laporkan, sapi ini sempat tidak mau makan karena stres. Makanya ada dokter hewan terus melakukan pemantauan," tambahnya. 

Sebelumnya telah diberitakan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkurban seekor sapi campuran Limousin dan Simental seberat 1 ton lebih di kampung Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman di Bakunge, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan. 

Sapi kurban Jokowi diserahkan ke Masjid Jami Al Hikmah yang terletak tak jauh dari rumah orangtua Andi Sudirman Sulaiman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

KPK Geledah Rumah Mewah Adik SYL di Makassar

KPK Geledah Rumah Mewah Adik SYL di Makassar

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Kamis 16 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Imbas Pesawat Garuda Alami Kendala Mesin, Penerbangan Jemaah Haji Kloter 6 Makassar Dibagi Dua

Imbas Pesawat Garuda Alami Kendala Mesin, Penerbangan Jemaah Haji Kloter 6 Makassar Dibagi Dua

Makassar
Rumah Mewah Milik Pengusaha di Makassar Disatroni Maling, Brankas Isi Emas Raib

Rumah Mewah Milik Pengusaha di Makassar Disatroni Maling, Brankas Isi Emas Raib

Makassar
Ganti Pesawat, 450 Jemaah Haji Kloter 5 Embarkasi Makassar Diterbangkan Lagi

Ganti Pesawat, 450 Jemaah Haji Kloter 5 Embarkasi Makassar Diterbangkan Lagi

Makassar
Detik-detik Muncul Percikan Api di Pesawat Garuda, Jemaah Haji Sempat Dengar Ledakan Sebelum Lepas Landas

Detik-detik Muncul Percikan Api di Pesawat Garuda, Jemaah Haji Sempat Dengar Ledakan Sebelum Lepas Landas

Makassar
Muncul Percikan Api di Pesawat Garuda, Kemenag: Kondisi Seluruh Jemaah Haji Sulsel Baik

Muncul Percikan Api di Pesawat Garuda, Kemenag: Kondisi Seluruh Jemaah Haji Sulsel Baik

Makassar
Muncul Percikan di Pesawat Garuda yang Bawa 450 Haji Sulsel, Api Muncul Usai Lepas Landas

Muncul Percikan di Pesawat Garuda yang Bawa 450 Haji Sulsel, Api Muncul Usai Lepas Landas

Makassar
Viral Tiang Listrik Berdiri di Bahu Jalan Makassar hingga Kerap Ditabrak Pengendara, Telkom Janji Dipindah Besok

Viral Tiang Listrik Berdiri di Bahu Jalan Makassar hingga Kerap Ditabrak Pengendara, Telkom Janji Dipindah Besok

Makassar
Pesawat Garuda yang Bawa 450 Jemaah Haji Sulsel Keluarkan Percikan Api di Udara, Mendarat Darurat dengan Selamat

Pesawat Garuda yang Bawa 450 Jemaah Haji Sulsel Keluarkan Percikan Api di Udara, Mendarat Darurat dengan Selamat

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 15 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Rabu 15 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Viral, Video Pemuda di Baubau Ambil Rokok Tanpa Membayar, Beraksi di 10 Warung

Viral, Video Pemuda di Baubau Ambil Rokok Tanpa Membayar, Beraksi di 10 Warung

Makassar
Gara-gara Gabah Diinjak, IRT di Makassar Aniaya Tetangga Pakai Senjata Tajam

Gara-gara Gabah Diinjak, IRT di Makassar Aniaya Tetangga Pakai Senjata Tajam

Makassar
Sakit akibat Digigit Anjing, Calon Jemaah Haji Asal Gowa Diundur Keberangkatannya ke Tanah Suci

Sakit akibat Digigit Anjing, Calon Jemaah Haji Asal Gowa Diundur Keberangkatannya ke Tanah Suci

Makassar
Pria di Mamuju Ditangkap Usai Cabuli Anak Tiri, Ancam Video Korban Disebarkan

Pria di Mamuju Ditangkap Usai Cabuli Anak Tiri, Ancam Video Korban Disebarkan

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com