Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mahasiswa Unismuh Usia 25 Tahun Rusak Kampus, Kini Jadi Tersangka

Kompas.com - 08/06/2024, 08:40 WIB
Reza Rifaldi,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Mahasiswa Fakultas Teknik (FT) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar berinisial MI yang sudah berusia 25 tahun, dan merusak fasilitas kampus, ditetapkan menjadi tersangka.

Kepala Polsek Rappocini AKP Mustari Alam mengatakan, MI dijerat Pasal 406 KUHP tentang perusakan. Diketahui juga, MI dilaporkan oleh pihak birokrasi Unismuh Makassar.

"Sudah tersangka, dijerat Pasal 406 tentang perusakan. Ancaman hukuman dua tahun enam bulan," kata Mustari, Jumat (7/6/2024) malam.

Berdasarkan informasi, aksi perusakan yang dilakukan MI terjadi pada Rabu (5/6/2024) petang, bermula saat dia kesal lantaran laptop milik rekannya tak kunjung dikembalikan oleh mahasiswa fakultas lain.

Baca juga: Video Viral Aksi Premanisme Mahasiswa Unismuh Makassar, Tendang Pintu Kelas hingga Rusak

Sebelum peristiwa perusakan terjadi, MI bahkan sempat berpesta minuman keras tradisional Ballo bersama tiga rekannya yang ada dalam video tersebut.

Mereka lantas menuju Fakultas Ilmu Sosial Politik, dan hanya menjumpai beberapa mahasiswi yang baru selesai kuliah.

Tak menjumpai orang yang mereka cari, mahasiswa itu pun lantas melakukan perusakan dengan menendang pintu kaca salah satu ruang kelas.

"Dia tendang kaca karena kesal laptop-nya temannya tidak dikembalikan. Masalah sepele, biasa anak muda," kata Mustari.

Sehari setelahnya atau Kamis (6/6/2024) polisi pun mengamankan MI di indekosnya di kawasan Kecamatan Rappocini, Kota Makassar.

Baca juga: Mahasiswa Unismuh yang Rusak Fasilitas Kampus Ditangkap, Ternyata gara-gara Laptop

Saat dijemput, kondisi MI mengalami luka robek di bagian kaki akibat terkena pecahan kaca pintu yang dia tendang.

"Pelaku mengalami luka di bagian kaki karena mengenai kaca pintu yang pecah dan sekarang dijahit 28 jahitan," ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tersinggung Saling Tatap, 2 Mahasiswa di Makassar Duel dengan Sajam

Tersinggung Saling Tatap, 2 Mahasiswa di Makassar Duel dengan Sajam

Makassar
Besok, Bandara Sultan Hasanuddin Mulai Operasional Terminal Baru

Besok, Bandara Sultan Hasanuddin Mulai Operasional Terminal Baru

Makassar
6 Danau di Sulawesi dengan Ragam Keunikannya

6 Danau di Sulawesi dengan Ragam Keunikannya

Makassar
Asyik Bermain, Tangan Bocah di Makassar Tertancap Besi Pagar

Asyik Bermain, Tangan Bocah di Makassar Tertancap Besi Pagar

Makassar
Siswi SD di Baubau Dicabuli, 10 Pelaku Ditangkap, 10 Lainnya Buron, Semuanya Berstatus Pelajar

Siswi SD di Baubau Dicabuli, 10 Pelaku Ditangkap, 10 Lainnya Buron, Semuanya Berstatus Pelajar

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 24 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 24 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Bangkai Motor Korban Jalan Ambles di Jembatan Monano Ditemukan di Muara Sungai

Bangkai Motor Korban Jalan Ambles di Jembatan Monano Ditemukan di Muara Sungai

Makassar
Depresi Ditinggal Cerai Istri, Pria di Bone Gantung Diri di Dapur Rumahnya

Depresi Ditinggal Cerai Istri, Pria di Bone Gantung Diri di Dapur Rumahnya

Makassar
Dengar Bisikan Makhluk Gaib, Preman Pasar di Parepare Tikam Ibu-ibu

Dengar Bisikan Makhluk Gaib, Preman Pasar di Parepare Tikam Ibu-ibu

Makassar
Polda Sulsel Tunggu Laporan Resmi Korban Visa Haji Ilegal

Polda Sulsel Tunggu Laporan Resmi Korban Visa Haji Ilegal

Makassar
Dalam Waktu Dekat, Kapolda Sulsel Bakal Copot Kapolsek yang Terlibat Judi

Dalam Waktu Dekat, Kapolda Sulsel Bakal Copot Kapolsek yang Terlibat Judi

Makassar
Soal Kasus Jemaah Haji Palsu, Kemenag Sulsel Tunggu Penyelidikan Polisi

Soal Kasus Jemaah Haji Palsu, Kemenag Sulsel Tunggu Penyelidikan Polisi

Makassar
17 Jemaah Haji Embarkasi Makassar Meninggal, Kebanyakan Sakit Jantung

17 Jemaah Haji Embarkasi Makassar Meninggal, Kebanyakan Sakit Jantung

Makassar
Pria Asal Palu Tipu Warga Sidrap Puluhan Juta Rupiah, Modusnya Jual Kosmetik di Medsos

Pria Asal Palu Tipu Warga Sidrap Puluhan Juta Rupiah, Modusnya Jual Kosmetik di Medsos

Makassar
Glamornya Jemaah Haji Makassar Saat Tiba di Tanah Air, Pakai 'Mispa' dan Perhiasan Emas

Glamornya Jemaah Haji Makassar Saat Tiba di Tanah Air, Pakai "Mispa" dan Perhiasan Emas

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com