Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mensos Risma Temui Korban Longsor di Tana Toraja, Beri Bantuan untuk Ahli Waris

Kompas.com - 17/04/2024, 15:24 WIB
Amran Amir,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

TANA TORAJA, KOMPAS.com - Keluarga korban longsor Tana Toraja di Kecamatan Makale dan Makale Selatan dikunjungi Menteri Sosial Tri Rismaharini di posko pengungsian bencana alam tanah longsor di Palangka, Kelurahan Manggau, Kecamatan Makale pada Rabu (17/4/2024) siang.

Menteri Risma langsung memberikan dana santunan sebesar Rp 15 juta kepada 20 keluarga korban bencana alam tanah longsor yang terjadi Sabtu (13/4/2024) malam.

Risma juga berbincang dengan keluarga korban longsor dan menawarkan bantuan. Salah satunya berbincang dengan Rian yang kedua orangtua dan saudaranya meninggal dalam tragedi ini.

Baca juga: Aksi Heroik Yulianus Selamatkan Warga yang Terseret Longsor Tana Toraja

“Kamu pingin apa, kamu mau ada yang disampaikan sama ibu? Kamu mau sekolah? Di Makassar atau Manado?,” tanya Tri Rismaharini.

Rian terlihat diam sejenak dan menjawab keinginannya pada Tri rismaharini.

“Saya mau beternak babi,” ucap Rian.

Rismapun langsung merespon untuk membantu kehidupan Rian dengan mengamini keinginannya.

“Tadi saya tawarkan saya ajak ke Makassar atau Manado karena saya punya sentra di sana. Bagi saya, itu enak karena saya nggak ketakutan lagi dia mau makan atau tidak karena di situ sudah dijamin. Tapi dia nggak mau dia minta ternak Babi, nanti ya kita bantu,” kata Risma saat dikonfirmasi, Rabu (17/4/2024) siang.

Pertemuan keluarga korban longsor dengan Tri Rismaharini ada yang meminta bantuan berupa ternak, pendidikan, dan bantuan industri rumah tangga.

Tri Rismaharini mengatakan, dirinya akan berupaya membantu keluarga korban tersebut seperti memberikan bantuan ternak, termasuk korban luka akibat longsor.

“Saya datang untuk memberikan santunan sesuai Peraturan Menteri Sosial (Permensos) yang ada, kalau terkena bencana kita akan langsung memberikan bantuan sosial kepada yang terdampak," ucap Tri Rismaharini.

Diketahui, ahli waris korban longsor yang meninggal dunia mendapatkan santunan sebesar Rp 15 juta yang diberikan kepada 20 orang ahli waris. Sedangkan korban luka menerima Rp 5 juta yang diberikan kepada 2 orang, sehingga total santunan yang diberikan berjumlah Rp 310 juta.

Baca juga: Longsor Tana Toraja, Walhi Sulsel Minta Pemerintah Cabut Izin Tambang

Tri Rismaharini juga akan memberikan bantuan cadangan logistik dengan menempatkan beberapa titik atau lumbung sosial untuk diberikan kepada korban bencana alam jika sewaktu-waktu terjadi bencana.

“Saya menyiapkan bufferstock yang kami sebut lumbung sosial, itu tidak harus di Pemda karena saya pengalaman kalau bufferstocknya di Pemda dan begitu dia tertutup longsor maka akses itu terputus, nah mereka kesulitan membawa bufferstock ke lokasi bencana," ujar Tri Rismaharini.

"Jadi tidak harus di satu tempat, bisa di titik-titik kecamatan bahkan kalau saya di Papua, saya bekerjasama dengan gereja dan masjid untuk saya titipkan bufferstock ke mereka, agar mereka bisa langsung bagi saat ada bencana di wilayahnya. Sekang sudah 600 lebih lumbung sosial kita tersebar di daerah-daerah, nanti ada untuk Tana Toraja silahkan usulannya dari pak Bupati karena beliau yang paham soal wilayahnya," tambah Tri Rismaharini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Selasa 30 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Kronologi Bocah 4 Tahun Terjebak di Mesin Cuci di Makassar, Petugas: Tak Alami Luka

Kronologi Bocah 4 Tahun Terjebak di Mesin Cuci di Makassar, Petugas: Tak Alami Luka

Makassar
Polisi Tangkap Pria yang Bakar Rumah Mertuanya di Makassar

Polisi Tangkap Pria yang Bakar Rumah Mertuanya di Makassar

Makassar
Bocah 4 Tahun Terjebak Dalam Mesin Cuci, Damkar Turun Tangan

Bocah 4 Tahun Terjebak Dalam Mesin Cuci, Damkar Turun Tangan

Makassar
Diduga Lecehkan Tiga Bocah SD, Pria di Makassar Diamuk Massa

Diduga Lecehkan Tiga Bocah SD, Pria di Makassar Diamuk Massa

Makassar
Dapat Perintah PDI-P Maju Pilkada Sulsel, Danny Pomanto Jajaki Koalisi dengan Parpol Lain

Dapat Perintah PDI-P Maju Pilkada Sulsel, Danny Pomanto Jajaki Koalisi dengan Parpol Lain

Makassar
Kasus Dugaan Pungli UNM, Polda Sulsel Periksa Dekan dan Staf

Kasus Dugaan Pungli UNM, Polda Sulsel Periksa Dekan dan Staf

Makassar
Damkar Makassar Kena 'Prank' Laporan Kebakaran Palsu, Sempat Kerahkan Personel dan Mobil Pemadam

Damkar Makassar Kena "Prank" Laporan Kebakaran Palsu, Sempat Kerahkan Personel dan Mobil Pemadam

Makassar
Wali Kota Makassar Siapkan Nobar Timnas Sambil Makan Gratis, di Mana Lokasinya?

Wali Kota Makassar Siapkan Nobar Timnas Sambil Makan Gratis, di Mana Lokasinya?

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 29 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Minggu 28 April 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Ringan

Makassar
Diduga Cekcok dengan Istri, Pria di Makassar Bakar Rumah Mertuanya

Diduga Cekcok dengan Istri, Pria di Makassar Bakar Rumah Mertuanya

Makassar
Seluruh Korban Longsor di Buntao Toraja Utara Ditemukan, Basarnas Tutup Pencarian

Seluruh Korban Longsor di Buntao Toraja Utara Ditemukan, Basarnas Tutup Pencarian

Makassar
Satu Korban Longsor di Toraja Utara Ditemukan Tewas

Satu Korban Longsor di Toraja Utara Ditemukan Tewas

Makassar
Longsor Terjang Toraja Utara, 8 Orang Tertimbun Saat Hendak ke Acara Rambu Solo’

Longsor Terjang Toraja Utara, 8 Orang Tertimbun Saat Hendak ke Acara Rambu Solo’

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com