Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dituding Tabrak Lari, Mobil Pemudik Dirusak Ratusan Warga di Makassar

Kompas.com - 18/04/2023, 05:00 WIB
Reza Rifaldi,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Sebuah mobil milik pemudik dirusak ratusan warga lantaran dituding telah menabrak pengendara motor dan berusaha melarikan diri. Pengemudi mobil akhirnya selamat dari kepungan warga usai dievakuasi polisi.

Peristiwa itu terjadi di bilangan Jalan Andi Djemma, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada Senin (17/4/2023) malam.

Kapolsek Rappocini, AKP Muhammad Yusuf mengatakan, peristiwa berawal saat pengendara mobil Daihatsu Xenia bernomor polisi KH 1266 FT berwarna merah baru saja menjemput kerabatnya yang mudik di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin.

Baca juga: Ada Cekcok TNI-Polri Sebelum Perusakan Fasilitas Polisi di Beberapa Titik, Kapolrestabes Makassar: Sudah Sepakat Damai

"Keterangan pengemudi mobil bernama Andi Dedi Kurniawan. Dia ini dari bandara dari menjemput keluarganya. Mereka hendak pulang kampung di Kabupaten Bulukumba," kata Yusuf kepada Kompas.com, Selasa (18/4/2023) dini hari.

Saat melintas di bilangan Jalan Veteran, mobil yang dikemudikan pria berusia 24 tahun itu berhenti di traffic light. Ketika traffic light berubah hijau pengemudi pun melaju, namun tiba-tiba saja muncul pengendara motor yang menerobos traffic light hingga menabrak mobil merah itu.

"Di situ pengendara motor marah dan hendak memukul pengemudi mobil. Lantaran takut pengemudi mobil melarikan diri. Di situ dikejarlah oleh beberapa pengendara lain dan warga," jelas Yusuf.

Mobil merah pun itu terhenti ketika arus lalu lintas di bilangan Jalan Andi Djemma mengalami kemacetan. Warga yang kesal pun melampiaskan amarahnya dengan merusak kaca belakang mobil tersebut.

"Tidak ada korban jiwa, tapi kerusakan mobil, kaca pecah, dan lampu belakang. Di dalam mobil itu ada 7 penumpang," ucap Yusuf.

Untuk saat ini kata Yusuf, pihaknya masih melakukan pendalaman terkait peristiwa tersebut. Kendaraan pun kini telah dievakuasi ke Mapolrestabes Makassar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Iring-iringan Pengantar Jenazah di Makassar Pukul Pengendara, Dilerai Anggota TNI yang Sedang Olahraga

Iring-iringan Pengantar Jenazah di Makassar Pukul Pengendara, Dilerai Anggota TNI yang Sedang Olahraga

Makassar
Calon Jemaah Haji Embarkasi Makassar Diimbau Tak Beli Emas Berlebihan di Tanah Suci

Calon Jemaah Haji Embarkasi Makassar Diimbau Tak Beli Emas Berlebihan di Tanah Suci

Makassar
Saat 2 Petugas Non-Muslim Layani Calon Jemaah Haji Parepare

Saat 2 Petugas Non-Muslim Layani Calon Jemaah Haji Parepare

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 13 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Senin 13 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Makassar
Jalan Berlubang Telan Korban, Dinas PUTR Sulsel Lakukan Penambalan

Jalan Berlubang Telan Korban, Dinas PUTR Sulsel Lakukan Penambalan

Makassar
Viral, Video Pengantar Jemaah Haji di Makassar Dipalak, Harus Bayar Parkir Rp 30.000

Viral, Video Pengantar Jemaah Haji di Makassar Dipalak, Harus Bayar Parkir Rp 30.000

Makassar
Pendaftaran Paslon Perseorangan Bacalon Wali Kota Makassar Ditutup, Tidak Ada Peminat

Pendaftaran Paslon Perseorangan Bacalon Wali Kota Makassar Ditutup, Tidak Ada Peminat

Makassar
Selebgram Makassar Kecelakaan Usai Lewat Jalan Berlubang, Polisi Bakal Panggil Pengelola

Selebgram Makassar Kecelakaan Usai Lewat Jalan Berlubang, Polisi Bakal Panggil Pengelola

Makassar
Bawa 11.111 Dokumen Dukungan ke KPU, Mantan Wawali Tomohon Maju Pilkada Lewat Jalur Perseorangan

Bawa 11.111 Dokumen Dukungan ke KPU, Mantan Wawali Tomohon Maju Pilkada Lewat Jalur Perseorangan

Makassar
Basarnas Manado Evakuasi Turis Inggris yang Cedera Kena Reruntuhan Batu Gunung Soputan

Basarnas Manado Evakuasi Turis Inggris yang Cedera Kena Reruntuhan Batu Gunung Soputan

Makassar
Hamil 2 Bulan, Calon Jemaah Haji asal Makassar Batal Berangkat ke Tanah Suci

Hamil 2 Bulan, Calon Jemaah Haji asal Makassar Batal Berangkat ke Tanah Suci

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Minggu 12 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Motif Kasus Pembunuhan Pelajar SMK di Mamuju Terungkap, Pelaku Sakit Hati karena Kerap Di-bully

Motif Kasus Pembunuhan Pelajar SMK di Mamuju Terungkap, Pelaku Sakit Hati karena Kerap Di-bully

Makassar
Sepasang Dokter di Makassar Digerebek Warga Berduaan di Dalam Mobil

Sepasang Dokter di Makassar Digerebek Warga Berduaan di Dalam Mobil

Makassar
'Harusnya Bapak yang Berangkat Haji....'

"Harusnya Bapak yang Berangkat Haji...."

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com