Salin Artikel

3 Hari Tak Keluar Kontrakan, Buruh Bangunan di Makassar Ditemukan Tewas Membusuk

Pria yang diketahui bernama Acong (56) ini ditemukan tak bernyawa dengan kondisi tubuh yang sudah membengkak dan mengeluarkan aroma yang kurang sedap.

Sontak warga sekitar Jalan Perintis Kemerdekaan VI, Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar, Sulsel, dibuat gempar dengan penemuan mayat tersebut.

Kapolsek Tamalanrea Kompol Muhammad Yusuf mengatakan, jasad Acong pertama kali ditemukan oleh tetangganya yang curiga lantaran mencium aroma menyengat dari dalam kamar Acong.

"Keterangan saksi, awalnya baru saja pulang kerja dan mencium bau seperti bangkai tikus. Apalagi di sekitar lokasi memang banyak kotoran tikus," jelas Yusuf kepada awak media saat dikonfirmasi, Rabu malam.

Yusuf menjelaskan, setelah itu saksi kemudian mencoba mengecek keberadaan Acong yang beberapa hari terakhir tidak pernah terlihat beraktivitas.

Menurut perwira polisi berpangkat satu bunga melati ini, Acong diperkirakan telah meninggal dunia sejak tiga hari yang lalu. Didasari pada kondisi tubuh yang sudah membengkak.

Kematian Acong diduga karena mengidap penyakit yang sudah lama dideritanya.

"Beberapa keterangan kita himpun,bahwa korban sudah lama mengidap penyakit kusta dan diperkirakan sudah tiga hari meninggal dunia," tandasnya.

https://makassar.kompas.com/read/2024/05/22/230955878/3-hari-tak-keluar-kontrakan-buruh-bangunan-di-makassar-ditemukan-tewas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke