Salin Artikel

Warga Makassar Temukan Kardus Berisi Bayi Perempuan di Depan Warung

MAKASSAR, KOMPAS.com - Warga di Jalan Gusung Riang, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), digemparkan dengan penemuan bayi perempuan di depan warung, Kamis (25/4/2024).

Bayi tersebut diduga baru saja dilahirkan lalu sengaja dibuang oleh orangtuanya. Lantaran saat ditemukan bayi tersebut dalam kondisi hidup, dibungkus dengan kantong kresek dan diletakkan di dalam kardus.

Selain itu, saat ditemukan ari-ari bayi malang itu juga masih melekat.

Warga yang heboh akhirnya mengadukan penemuan bayi tersebut ke pihak kepolisian.

Kapolsek Tamalate AKP Aris Sumarsono mengatakan, bayi tersebut pertama kali ditemukan oleh pemilik warung.

Saat ini bayi itu sudah dibawa ke rumah sakit (RS) Bhayangkara Makassar untuk perawatan lebih lanjut.

"Tadi pagi itu, ada saksi pada saat membuka toko dia menemukan bayi, terus dia melapor ke kami. Ari-arinya masih ada, bayi ini baru lahir, kondisinya saat ini sehat," jelas Aris dikonfirmasi awak media, Kamis siang.

Untuk saat ini, polisi masih melakukan penyelidikan terkait siapa orangtua sang bayi tersebut.

"Tindak lanjut, kita cari siapa yang buang bayi. Saat ini kita masih melakukan pengejaran siapa orangtua yang membuang bayinya," bebernya.

Beberapa saksi juga sudah dimintai keterangan perihal penemuan bayi perempuan malang itu.

"Iya ada saksi yang diperiksa, yang menemukan," tandasnya.

https://makassar.kompas.com/read/2024/04/25/131015778/warga-makassar-temukan-kardus-berisi-bayi-perempuan-di-depan-warung

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke