Salin Artikel

Tak Terima Diacungi Jari Tengah, Pemuda di Makassar Malah Jadi Korban Penganiayaan

MAKASSAR, KOMPAS.com - Dua kelompok pemuda di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), terlibat saling serang.

Akibatnya, dua pemuda dilarikan ke rumah sakit (RS) lantaran mengalami luka terkena senjata tajam dan hantaman benda tumpul. 

Peristiwa saling serang itu terjadi di bilangan Jalan Pampang II, Kecamatan Panakkukang, Kota Makassar, Sulsel, pada Senin (6/11/2023) dini hari. 

Kanit Reskrim Polsek Panakkukang Iptu Sangkala mengatakan, permasalahan dipicu berawal dari korban bernama Muh Nasrul (22) sedang melintas di lokasi. 

Di situ, dia sempat mampir di sebuah warung kelontong dan saling tatap dengan dua orang pelaku, yakni Muh Fadli (25) dan Sangkala (23). 

"Nah, salah satu pelaku pasang jari tengah ke korban, sempatlah baku ribut. Jadi karena ini korban sendiri sempat balik dulu panggil temannya dua orang, jadi bertiga ke sana lagi, ke sana lagi berkelahilah di situ," kata Sangkala kepada Kompas.com saat ,konfirmasi, Senin siang. 

Kata Sangkala, akibat pertikaian itu korban mengalami luka tertancap busur di bagian punggung dan luka memar akibat hantaman benda tumpul. 

"Ada yang kena pukulan balok, ada yang kena busur di bagian punggung satu. Yang kena busur dirawat di rumah sakit dioperasi, kalau yang kena balok dirawat juga," bebernya. 

Untuk saat ini, kedua pelaku masih sementara menjalani pemeriksaan di Mapolsek Panakkukang untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. 

"Kami amankan dua pelaku ini tidak lama setelah ada pertikaian itu. Sementara masih ditahan di Mapolsek," tandanya.

Polisi juga masih melakukan pengejaran terhadap beberapa pelaku lain yang sudah diketahui identitasnya.

https://makassar.kompas.com/read/2023/11/06/135432078/tak-terima-diacungi-jari-tengah-pemuda-di-makassar-malah-jadi-korban

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke