Salin Artikel

2 Jenazah Korban KM Ladang Pertiwi Kembali Ditemukan, Total 3 Orang Tewas dan 31 Orang Selamat

Tim Basarnas Sulsel yang menggunakan KN Kamajaya kembali menemukan 2 jenazah korban, Kamis (2/6/2022).

Kepala Basarnas Sulsel, Djunaidi dalam keterangan resminya mengatakan, pencarian terhadap 18 korban KM Ladang Pertiwi 02 diperluas 40 NM persegi sesuai dengan perkembangan di lapangan.

"Pada pukul 16.10 Wita KN SAR Kamajaya temukan body part pertama sekitar 8 mil dari pulau Pamantauang tepatnya pada Koordinat 04°55’53.10” S - 117°10’ 71.06” E korban berjenis kelamin laki-laki. Selanjutnya pada pukul16.50 Wita KN SAR Kamajaya mengevakuasi 1 orang Bodypart kedua, dalam keadaan meninggal dunia sekitar 12 Mil dari Pulau Pamantauang pada koordinat 04°53’68.00” S - 117°09’13.00” E korban berjenis kelamin perempuan," ujar Djunaidi, selaku SMC dalam operasi KM Ladang Pertiwi 02.

Djunaidi menuturkan, jika identitas kedua jenazah belum dapat dikenali. KN SAR Kamajaya langsung mengevakuasi kedua korban tersebut ke Pulau Pamantauang.

"Sekiranya ada keluarga yang mengenali dari ciri pakaian dan aksesoris pada jenazah. Jika warga tidak mengenali kedua korban, maka selanjutnya KN SAR Kamajaya akan mengevakuasi ke Pelabuhan Soekarno Hatta untuk diserahkan ke TIM DVI Polda Sul-Sel," ujarnya.

Djunaidi menuturkan, jika operasi pencarian terhadap 16 korban tenggelamnya KM Ladang Pertiwi 02 dihentikan sementara karena malam.

"Pencarian hari keenam, kami hentikan sementara, dan akan dilanjutkan lagi esok hari. Semoga pencarian besok dapat menghasilkan temuan lagi, kami mohon doanya," tutupnya.

Sebelumnya telah diberitakan, Kapal Motor (KM) Ladang Pertiwi 02 yang memuat 42 orang ini dikabarkan tenggelam pada Kamis  (26/5/2022) sekitar pukul 03.30 Wita, sekitar 10 NM sebelum Pulau Pemantauan di perairan Selat Makassar.

Namun informasi baru diterima oleh Basarnas pada Sabtu (28/05/2022) dan tim rescue Basarnas Makassar, ABK KN SAR Kamajaya serta instansi dan organisasi SAR terkait segera melakukan pencarian di lokasi kecelakaan kapal.

Basarnas Sulsel mengungkapkan jika jumlah penumpang KM Ladang Pertiwi 02 bukan 42 orang, melainkan berjumlah 50 orang. Sehingga 18 orang dinyatakan hilang dan 31 orang telah ditemukan selamat serta 1 orang ditemukan tewas.

https://makassar.kompas.com/read/2022/06/02/205257578/2-jenazah-korban-km-ladang-pertiwi-kembali-ditemukan-total-3-orang-tewas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke