Salin Artikel

Jumlah Pasien Covid-19 di Sulsel Meningkat Jadi 122 Orang

Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Sulsel Husni Tamrin mengungkapkan, peningkatan ini terjadi seiring peningkatan terjadi di seluruh wilayah di Indonesia, terutama Jakarta.

“Ini kan ada peningkatan pesien Covid-19 menjadi 122 orang di Sulsel. Peningkatan ini terjadi dari hari ke hari. Kita juga masih menunggu hasil dari Labkesda ya, apakah varian omicron atau bukan,” sebut Husni ketika dikonfirmasi, Senin (7/2/2022).

Husni mengungkapkan, pasien Covid-19 khusus di Kota Makassar saat ini 47 orang.

Pasien tersebut saat ini dirawat di RSKD Dadi sebanyak 9 orang, RSUD Sayang Rakyat sebanyak 1 orang, RSUD Haji sebanyak 1 orang dan FIT Asrama Haji sebanyak 36 orang.

Husni menuturkan, Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan juga sudah mengantisipasi dengan menyiapkan ruang perawatan pasien Covid-19 di RSKD Dadi, RSUD Labuang Baji, RSUD Sayang Rakyat, RSUP Wahidin Sudirohusodo, RSUD Haji, dan tempat isolasi di FIT Asrama Haji.

“Kapasitas Tempat Tidur untuk ruang isolasi sebanyak 639 di RSKD Dadi, RSUD Labuang Baji, RSUD Sayang Rakyat, RSUP Wahidin Sudirohusodo, RSUD Haji, dan tempat isolasi di FIT Asrama Haji. Sedangkan untuk ruang perawatan ICU disiapkan sebanyak 67 tempat tidur,” rincinya.

Mengantisipasi peningkatan kasus Covid-19 yang terjadi tiap hari, Husni menegaskan, Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman sudah memperingatkan kepada seluruh Wali Kota dan Bupati untuk mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 dengan menyiapkan rumah sakit dan tempat isolasi.

Dengan peningkatan kasus Covid-19 di Sulsel, Husni mengimbau agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan dan melengkapi vaksinasi hingga tahap 2.

“Jadi saya kira, teman-teman untuk bagaimana menerapkan protokol kesehatan dan melengkapi vaksinasi. Tapi harus vaksinasi kedua, karena di Sulsel capaian vaksinasi kedua baru mencapai 50 persen. Sedangkan vaksinasi pertama itu lebih dari 80 persen. Jadi ada perbedaan 30 persen ya. Antibodi efektif, jika orang yang sudah melakukan vaksinasi kedua,” terangnya. 

https://makassar.kompas.com/read/2022/02/07/165858578/jumlah-pasien-covid-19-di-sulsel-meningkat-jadi-122-orang

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke