Salin Artikel

Bak Film "Action", Polisi Bergelantung di Kap Mobil yang Diadang demi Gagalkan Perampasan

KOMPAS.com - Aksi Ipda Uji Mugni, seorang anggota Kepolisian Resor (Polres) Jeneponto, menjadi sorotan.

Dalam sebuah video yang viral di media sosial, aksi Ipda Uji bak film action. Ia tampak bergelantung di kap mobil berwarna merah.

Dia terbawa mobil itu sejauh kurang lebih satu kilometer, sebelum akhirnya terjatuh dan tergilas oleh mobil itu.

Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Jeneponto AKP Hambali membenarkan bahwa sosok dalam video viral itu adalah Ipda Muji.

"Betul dari rekaman CCTV yang beredar, korban adalah anggota kami yang berusaha mengadang perampasan mobil, dan saat ini masih dalam perawatan medis secara intensif mudah-mudahan kondisi segera membaik," ujarnya, Kamis (27/1/2022).

Bermula adang mobil

Peristiwa tersebut terjadi di simpang lima Jalan Sultan Hasanuddin, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Kamis (27/1/2022), pukul 15.54 Wita.

Detik-detik kejadian terekam dalam closed-circuit television (CCTV) Dinas Komunikasi dan Informasi Jeneponto.

Dalam rekaman itu, Ipda Uji tampak berusaha mengadang mobil berwarna merah yang dirampas oleh seorang pria diduga oknum debt collector.

Namun, saat diadang, mobil itu tak berhenti. Uji lantas tampak naik di kap mobil itu hingga akhirnya jatuh dan tergilas.

Korban yang tergilas mobil, ditolong oleh warga.

Uji lantas dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lanto Daeng Pasewang.

Salah seorang warga, Mansur, mengaku melihat aksi Ipda Uji itu.

"Iye saya ada dilokasi, Pak Uji sekarang ada di rumah sakit," ucapnya, dikutip dari Tribun Timur.

Kasat Reskrim Polres Jeneponto AKP Hambali menyampaikan, polisi berhasil menangkap pelaku setelah melakukan pengejaran hingga ke Jalan Kelara, Kabupaten Jeneponto.

Polisi juga mengamankan mobil berwarna merah dalam kejadian itu.

Kini, pelaku sedang dalam pemeriksaan polisi.

"Tersangka telah berhasil kami amankan, tetapi kami belum bisa memublikasikan motifnya karena masih dalam proses pemeriksaan," ungkapnya.

Sumber: Kompas.com (Penulis: Kontributor Bone, Abdul Haq | Editor: Ardi Priyatno Utomo), Tribun-Timur.com

https://makassar.kompas.com/read/2022/01/28/131133578/bak-film-action-polisi-bergelantung-di-kap-mobil-yang-diadang-demi-gagalkan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke