LUWU, KOMPAS.com – Kepolisian sektor (Polsek) Walenrang mengamankan 3 orang pelajar untuk dimintai keterangan terkait aksi tawuran antar pelajar sekolah menengah atas (SMA) di sebuah lapangan di Kecamatan Walenrang, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, pada Rabu (25/1/2023) kemarin.
Kapolsek Walenrang, AKP Deni Sulaiman mengatakan pasca-tawuran antar-pelajar, pihaknya telah mengamankan 3 orang pelajar ke Mapolsek Walenrang untuk dimintai keterangan.
"Sementara ini kami mengamankan, siswa dari perwakilan setiap kelompok guna dimintai keterangannya, ketiganya merupakan penyelenggara kegiatan dan masing-masing perwakilan tim futsal yang bertikai,” kata Deni saat dikonfirmasi, Kamis (26/1/2023).
Baca juga: Diduga Saling Ejek saat Bermain Futsal, Pelajar SMA di Luwu Sulsel Saling Serang
Lanjut Deni saat ini belum diketahui motif para pelajar melakukan tawuran, karena kedua kelompok yang terlibat tawuran adalah semuanya warga Walenrang.
"Kami fokus untuk melakukan mediasi guna mendamaikan mereka, kami harap masalah ini tidak berlanjut dan segera berdamai," ucap Deni.
Sebelumnya diberitakan terjadi tawuran antar pelajar sekolah menengah atas (SMA) di terjadi di sebuah lapangan di Kecamatan Walenrang, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan.
Video tawuran antar pelajar tersebut beredar luas di media sosial seperti instagram dan group WhatsApp.
Dalam video itu kejadian berawal dari lapangan futsal dan berlanjut hingga ke jalan poros trans Sulawesi Kecamatan Walenrang.
Saat berada di jalan, terlihat dua kelompok pelajar terlibat saling serang dan diwarnai dengan lemparan batu. Beberapa pengendara yang ingin melintasi jalan tersebut terlihat tidak berani mendekat dan memilih putar balik.
Baca juga: Jadi Pemicu Tawuran Pesilat di Kota Madiun, 250 Motor Berknalpot Brong Disita
Kapolsek Walenrang, AKP Deni Sulaiman mengatakan kejadian tersebut dipicu oleh karena selisih paham dan saling ejek saat pertandingan futsal.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.