Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Oknum Anggota Polda Sulsel Ditangkap Edarkan Sabu di Kabupaten Gowa

Kompas.com - 19/10/2022, 16:13 WIB
Hendra Cipto,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Seorang anggota Polda Sulawesi Selatan, Bripda JM ditangkap mengedarkan sabu di Kabupaten Gowa. Dalam penangkapan itu, polisi menyita barang bukti sabu seberat 3,24 gram.

Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Polisi Komang Suartana yang dikonfirmasi, Rabu (19/10/2022) mengatakan, JM ditangkap berdasarkan hasil pengembangan kasus narkoba yang ditangkap sebelumnya, masing-masing berinisial NI dan AW.

Baca juga: Idap Kanker Serviks, Istri Oknum Polisi Perampok di Medan Curhat: Kami Makan Apa Kalau Dia Dipecat?

"Satreskrim Polres Gowa yang menangkap NI dan AW melakukan pengembangan kasus hingga menangkap Bripda JW. Dari penangkapan NI, Polres Gowa menyita barang bukti di TKP berupa sabu seberat 3,25 gram. Selanjutnya, polisi melakukan pengembangan dengan menangkap AW dengan barang bukti sabu seberat 0,37 gram," ungkapnya.

Komang membeberkan jika sabu-sabu yang disita dari tersangka NI dan AW berasal dari Bripda JW.

"Bripda JW sudah diamankan dan menjalani pemeriksaan oleh Propam Polda Sulsel. Kasus narkoba dengan tersangka NI dan AW yang sebelumnya ditangani Polres Gowa sudah diambil alih oleh Direktorat Narkoba Polda Sulsel," ujarnya.

Pengambil alihan kasus dari Polres Gowa ke Polda Sulsel, lanjut Komang, karena hasil penyelidikan menyebutkan bahwa sabu-sabu tersebut berasal dari Kabupaten Sidrap.

Komang menegaskan JM akan ditindak tegas karena telah mencederai citra Polri. Ia menyebutkan Kapolda Sulsel Irjen Polisi Nana Sudjana sudah memerintahkan untuk melakukan bersih-bersih anggota yang melanggar.

"Kita tetap komitmen seperti perintah bapak Kapolri terhadap anggota yang melakukan pelanggaran, melakukan pembersihan. Jangan sampai ini menjadi pembiaran, sehingga citra Polri di masyarakat semakin jelek. Apalagi perintah Kapolda untuk melakukan bersih-bersih di lapangan," tuturnya.

Baca juga: Kisah Sedih Viliyeni, Istri Oknum Polisi yang Dipecat karena Terlibat Aksi Perampokan: Maafkan Suami Saya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tim Tabur Kejati Sulsel Tangkap DPO Kasus Perzinaan di Makassar

Tim Tabur Kejati Sulsel Tangkap DPO Kasus Perzinaan di Makassar

Makassar
3 Anak di Polewali Mandar Tertimpa Tembok yang Roboh, 2 Orang Meninggal

3 Anak di Polewali Mandar Tertimpa Tembok yang Roboh, 2 Orang Meninggal

Makassar
30 Pemuda di Makassar Diamankan Saat Pesta Miras, Digelandang ke Mapolsek Panakkukang

30 Pemuda di Makassar Diamankan Saat Pesta Miras, Digelandang ke Mapolsek Panakkukang

Makassar
Viral, Video Seorang Perempuan di Makassar Pegang Parang Saat Hendak Ditagih Utang

Viral, Video Seorang Perempuan di Makassar Pegang Parang Saat Hendak Ditagih Utang

Makassar
Pasangan Pengantin di Luwu Utara Tetap Gelar Resepsi Pernikahan di Tengah Banjir

Pasangan Pengantin di Luwu Utara Tetap Gelar Resepsi Pernikahan di Tengah Banjir

Makassar
KPU Palopo Terkendala Pencairan Anggaran Pilkada, Baru Cair Rp 1 Miliar

KPU Palopo Terkendala Pencairan Anggaran Pilkada, Baru Cair Rp 1 Miliar

Makassar
5 Remaja yang Videonya Viral Usai Aniaya Pelajar SMP di Makassar Ditangkap

5 Remaja yang Videonya Viral Usai Aniaya Pelajar SMP di Makassar Ditangkap

Makassar
Longsor Terjang Empat Desa di Luwu Utara, Jalan Poros Seko-Rongkong Sempat Tak Bisa Dilalui

Longsor Terjang Empat Desa di Luwu Utara, Jalan Poros Seko-Rongkong Sempat Tak Bisa Dilalui

Makassar
Saat Pesta Pernikahan di Luwu Utara Terancam Batal karena Terjangan Banjir...

Saat Pesta Pernikahan di Luwu Utara Terancam Batal karena Terjangan Banjir...

Makassar
Mobilnya Digembok Dishub karena Parkir di Bahu Jalan, Wanita di Makassar Mengamuk

Mobilnya Digembok Dishub karena Parkir di Bahu Jalan, Wanita di Makassar Mengamuk

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Selasa 23 April 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Makassar
Banjir di Radda Luwu Utara Meluas, Bawa Lumpur dan Airnya Berbau

Banjir di Radda Luwu Utara Meluas, Bawa Lumpur dan Airnya Berbau

Makassar
Viral, Video Pelajar SMP di Makassar Dikeroyok 5 Remaja, Ditendang hingga Terpental

Viral, Video Pelajar SMP di Makassar Dikeroyok 5 Remaja, Ditendang hingga Terpental

Makassar
Bantuan untuk 19.000 Korban Gempa Sulbar Belum Cair, Jokowi: Saya Sampaikan ke Kepala BNPB

Bantuan untuk 19.000 Korban Gempa Sulbar Belum Cair, Jokowi: Saya Sampaikan ke Kepala BNPB

Makassar
Jokowi Resmikan 147 Rekonstruksi Bangunan Gempa di Mamuju Senilai Rp 1,3 Triliun

Jokowi Resmikan 147 Rekonstruksi Bangunan Gempa di Mamuju Senilai Rp 1,3 Triliun

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com