Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/09/2022, 15:18 WIB
Amran Amir,
Ardi Priyatno Utomo

Tim Redaksi

PALOPO, KOMPAS.com - Harga telur di Pusat Niaga Kota Palopo, Sulawesi Selatan, terus mengalami kenaikan seiring juga dengan dinaikannya harga Bahan Bakar Minyak (BBM).

Salah seorang pedagang telur, Nur mengatakan kenaikan telur sudah berlangsung sejak Agustus hingga September ini, saat wacana BBM akan dinaikkan dan berlanjut hingga pasca kenaikan harga BBM sekarang.

Baca juga: BBM Naik, Harga Telur di Flores Timur Tembus Rp 54.000 Per Papan

“Harga telur ayam ras per rak isi 30 butir untuk ukuran jumbo dijual dengan harga Rp 65,000, sebelumnya dijual Rp 55.000, ukuran sedang Rp 60.000 sebelumnya dijual Rp 52.000, dan ukuran kecil Rp 55.000 sebelumnya dijual Rp 45.000,” kata Nur saat dikonfirmasi di lokasi, Kamis (15/9/2022).

Lanjut Nur, selain harga telur ayam ras, harga telur itik dan telur ayam kampung juga naik hingga Rp 85.000 per rak.

“Harga telur itik naik Rp 85.000 dari harga sebelumnya Rp 65.000, naiknya harga telur membuat omzet kami turun, daya beli warga sangat turun, beda waktu Idul Adha biar naik tapi pemebeli tetap ramai,” ucap Nur.

Menurut pedagang stok telur cukup banyak, hanya saja produsen tempat pembelian telur sudah menaikkan harga dengan alasan pakan dan naiknya harga BBM.

“Kami beli dari pedagang besar dengan harga tinggi, alasannya biaya pengangkutan yang membutuhkan BBM tetapi harga BBM sudah naik, selain itu harga pakan ternak ayam juga sudah naik, jadi inilah yang kemungkinan penyebab naiknya harga semua telur, apalagi telur ini didatangkan dari luar daerah, yakni telur ayam ras dari Kabupaten Sidrap dan telur itik dan ayam kampung dari Luwu,” ujar Nur.

Warga berharap, naiknya harga telur seiring naiknya harga BBM pemerintah turun tangan mengatasi harga-harga di pasar terutama telur ayam ras.

“Baiknya pemerintah Kota Palopo membantu warganya supaya bagaimana caranya agar persoalan harga telur ini bisa teratasi, supaya usaha yang menggunakan bahan telur bisa berjalan,” tutur Rahma.

Baca juga: Harga Telur Terbaru di Berbagai Daerah di Indonesia, Tertinggi Capai Rp 41.333

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Terkini Lainnya

Kronologi Anggota Polisi di Makassar Dikeroyok Pengantar Jenazah, Ditendang dan Diinjak

Kronologi Anggota Polisi di Makassar Dikeroyok Pengantar Jenazah, Ditendang dan Diinjak

Makassar
Kronologi 3 Bocah Perempuan Tewas Tenggelam di Pantai Batubatu Makassar, Diduga Tak Bisa Renang

Kronologi 3 Bocah Perempuan Tewas Tenggelam di Pantai Batubatu Makassar, Diduga Tak Bisa Renang

Makassar
Fakta dan Kronologi Penimbunan 50 Ton Pupuk Bersubsidi di Makassar, 4 Orang Diamankan

Fakta dan Kronologi Penimbunan 50 Ton Pupuk Bersubsidi di Makassar, 4 Orang Diamankan

Makassar
Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Selasa 19 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Makassar Hari Ini Selasa 19 Maret 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Makassar
Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Makassar untuk Lebaran 2024

Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Makassar untuk Lebaran 2024

Makassar
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Sulawesi Selatan, 19 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Sulawesi Selatan, 19 Maret 2024

Makassar
Mudik Lebaran 2024, Penumpang di Pelabuhan Makassar Diprediksi Naik 6 Persen

Mudik Lebaran 2024, Penumpang di Pelabuhan Makassar Diprediksi Naik 6 Persen

Makassar
Mantan Kadispora: Dana Hibah yang Diserahkan ke KONI Makassar Rp 60 Miliar

Mantan Kadispora: Dana Hibah yang Diserahkan ke KONI Makassar Rp 60 Miliar

Makassar
Ketua KONI Makassar Buka Suara Soal Dugaan Penyelewengan Dana Hibah 2022-2023

Ketua KONI Makassar Buka Suara Soal Dugaan Penyelewengan Dana Hibah 2022-2023

Makassar
1 Korban Tewas Kapal Tenggelam di Selayar Ditemukan, Proses Pencarian Ditambah 3 Hari

1 Korban Tewas Kapal Tenggelam di Selayar Ditemukan, Proses Pencarian Ditambah 3 Hari

Makassar
Gudang Grosir di Makassar Terbakar, 28 Mobil Damkar Diterjunkan, Kerugian Capai Rp 20 Miliar

Gudang Grosir di Makassar Terbakar, 28 Mobil Damkar Diterjunkan, Kerugian Capai Rp 20 Miliar

Makassar
Penimbunan Pupuk Bersubsidi di Makassar Dibongkar, Salah Satu Pelaku Berusia 16 Tahun

Penimbunan Pupuk Bersubsidi di Makassar Dibongkar, Salah Satu Pelaku Berusia 16 Tahun

Makassar
Sempat Kabur, Pebalap Liar Tertangkap Polisi gara-gara Bensin Motor Habis

Sempat Kabur, Pebalap Liar Tertangkap Polisi gara-gara Bensin Motor Habis

Makassar
Kejari Periksa Ketua KONI Makassar, Terkait Kasus Apa?

Kejari Periksa Ketua KONI Makassar, Terkait Kasus Apa?

Makassar
Bermain di Pantai, 3 Bocah di Makassar Tewas Tenggelam

Bermain di Pantai, 3 Bocah di Makassar Tewas Tenggelam

Makassar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com